Kanal

DPR Nilai Keputusan Jokowi Tunda Pembentukan Tipikor Sudah Tepat

JAKARTA - riautribune : Anggota Komisi III DPR, Arsul Sani menilai keputusan pemerintah untuk menunda pembentukan Detasemen Khusus Tindak Pidana Korupsi (Densus Tipikor) sudah tepat dan tak ada yang salah.

Menurut Arsul, keputusan Presiden Joko Widodo itu agar Polri lebih mematangkan konsep Densus Tipikor, baik secara teknis maupun struktur dan masalah kelembagaannya.

Karena sebuah unit baru kan perlu konsep yang matang, sehingga nanti adanya unit baru, tidak dikatakan lembaga ya karena itu kesannya itu membentuk badan baru, karena ini terpusat dengan Polri. Itu menurut saya diperlukan kajiannya karena 6berhubungan dengan anggaran," ujar Arsul, Rabu (25/10/2017).

Arsul menganggap bila konsep Densus Tipikor ini memiliki konsep yang matang maka DPR siap untuk mendiskusikannya agar unit pemberantasan korupsi ini bisa segera berjalan.  "Menurut saya kalau tahun depan konsepnya siap dan lebih jelas bentuknya seperti apa ya kita diskusikan lagi seperti apa," tutur Arsul.(okz)

 

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER