Kanal

Wakil Ketua DPR: Agenda Diplomasi Tak Harus Dihadiri Novanto

JAKARTA - riautribune : Wakil Ketua DPR Agus Hermanto tak sependapat jika kehadiran Setya Novanto sebagai ketua DPR dalam berbagai agenda diplomasi parlemen ke luar negeri dianggap keharusan.  

Agus menekankan, argumen yang mengemuka dalam rapat Badan Musyawarah tadi malam itu tidaklah menjadi keharusan. "Ketua dalam hal. Ini pimpinan DPR itu sifatnya kolektif kolegial," ujarnya saat ditemui di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (12/4).

Artinya, tidak masalah jika Novanto tak menghadiri agenda DPR di luar negeri. Termasuk agenda untuk menemui Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al Saud, Wakil Ketua DPR bisa mewakilinya.

"Siapapun yang hadir itu mewakili. Ketua nggak hadir, wakil. Ketua punya kewenangan untuk hadir. Bisa, nggak ada masalah," ucapnya.

Sebelumnya Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengatakan, pencekalan yang dilakukan oleh Direktorat Jenderal Imigrasi atas permintaan Komisi Pemberantasan Korupsi terhadap Setya Novanto telah mengganggu kerja pimpinan DPR dalam menjalankan tugas diplomasinya.(rmol)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER