Kanal

Ketua DPR: Keinginan Pemerintah Keluar Dari TPP Patut Didukung

JAKARTA - riautribune : DPR RI medukung penuh kebijakan pemerintah memperkuat ekonomi dalam negeri. Ekonomi Kerakyatan yang menjadi penyangga dan penyelamat perekonomian harus kita optimalkan.  Begitu dikatakan Ketua DPR RI, Setya Novanto dalam surat elektronik yang dikirimkan ke redaksi,  Minggu (29/1).

Karenanya, menurut dia, Keinginan pemerintah untuk membatalkan keikutsertaan dalam kerjasama perdagangan Trans Pacific Partnership (TPP) patut didukung, apalagi setelah Amerika Serikat keluar dari kerjasama tersebut.

"Bagi Indonesia yang harus diutamakan adalah kepentingan nasional, bagaimana melindungi perekonomian dalam negeri. Dengan ketentuan semua anggota TPP harus menerapkan kebijakan non-tarif memang disatu sisi memberikan peluang untuk meningkatkan perdagangan ke negara lain. Tetapi jangan lupa potensi meningkatnya serbuan negara anggota TPP ke dalam negeri jauh lebih besar ketimbang kenaikan ekspor yang kita lakukan," ungkap Novanto.

Dia menjelaskan, tindakan afirmasi harus ditunjukkan baik berupa kebijakan, kelembagaan, permodalan dan pemasaran. Demikian pula, Industri manufaktur harus kita genjot kembali supaya dapat tumbuh dengan baik, karena serapannya terhadap lapangan kerja juga sangat besar, pungkasnya.

"Negara-negara anggota TPP mempunyai kekuatan industri yang lebih baik dibanding kita. Sebut saja misalnya Vietnam, panetrasinya terhadap pasar Amerika sangat kuat, terutama untuk produk tekstil, produk tekstil dan alas kaki," demikian Novanto yang juga Ketua Umum DPP Golkar ini.(rmol)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER