Kanal

Fadli Zon Jelaskan soal Kasur di Ruang Kerjanya yang Bikin Heboh

JAKARTA-riautribune: Wakil Ketua DPR Fadli Zon memberikan penjelasan mengenai kasur di ruang kerjanya yang sempat membuat heboh netizen. Keberadaan kasur itu terungkap dari foto yang diunggah sendiri oleh Fadli di akun twitternya, @fadlizon pada Selasa (24/5/2016) lalu.

Dalam foto tersebut, Fadli bersama Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah dan musisi Ahmad Dhani sedang makan siang di ruang kerja Fadli. Namun, terlihat ada spring bed di belakang ketiganya.

Netizen pun ramai-ramai mengomentari keberadaan kasur tersebut. Fadli pun menjelaskan bahwa kasur tersebut sudah ada sejak dia menjabat sebagai wakil ketua DPR dan mendapatkan ruangan.

"Dari puluhan tahun ya ini. Enggak ada yang istimewa," ucap Fadli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (1/6/2016).

"Ini semua, presiden, menteri, Ketua MPR. Mungkin Kapolres dan Kapolsek ada. Bukan dibangun khusus, dari zaman baheula-nya begitu," kata dia.

Fadli mengaku hanya membawa sarung bantal dan sprei. Kasur itu pun baru sekali ia gunakan. "Sekitar 10-15 menit, waktu itu pas lagi ada rapat yang panjang. Ini tempat tidur enggak pernah saya pakai. Enggak sempat. Enggak pernah menginap," ujarnya.

Ia pun meminta keberadaan kasur itu tak perlu ditanggapi secara berlebihan. Dia menegaskan, dibanding ruangan penyelenggara negara lainnya, ruang yang ia tempati saat ini tidak ada apa-apanya.

"Ruangan DPR dibanding ruangan menteri itu enggak ada apa-apanya. Coba cek saja ruangan menteri kayak apa, coba ruangan Gubernur BI. Mungkin sampai empat kali lipat," ucapnya.

"Dalam UU Bangunan, harusnya anggota DPR, ruangannya itu setara eselon I adalah 120 meter persegi. Itu bukan pimpinan lho, baru anggota. Sekarang anggota kita berapa? Cuma 6X6 meter jangan-jangan," tambah Politisi Gerindra ini.(kmps/rt)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER