Kanal

DPR Segera Inspeksi Dapur Embarkasi Haji

JAKARTA -- riautribune : Komisi VIII DPR RI akan segera memeriksa dapur setiap embarkasi haji pascalaporan terkait kehigienisannya. Ketua Komisi VIII, Ali Taher menyampaikan semua anggota Komisi menyebar ke seluruh embarkasi untuk memastikan kelancaran pelaksanaan haji di tanah air.

 

"Ada tim kunjungan nanti coba kami cek, DPR Komisi VIII memang menyebar ke semua embarkasi," kata Ali, Rabu (25/7). Menurutnya sampai saat ini belum ada laporan terkait kehigienisan dapur dari anggota komisi. Meski demikian, mereka akan melakukan inspeksi untuk memastikan standar kehigienisan makanan jamaah terjaga.

 

Setiap laporan akan diproses dan ditindaklanjuti. Ali mengatakan jika seandainya benar kondisi dapur tidak terjaga, maka DPR sangat menyayangkan dan akan segera mengambil langkah evaluasi.

 

"Jika itu benar kita sayangkan, kehigienisan proses pengolahan makanan kemudian penyajiannya, jika tidak memenuhi standar kesehatan maka perlu dievalusiasi oleh Kementerian Agama," kata dia.

 

Evaluasi dilakukan terhadap perusahaan yang tidak menjaga standar kebaikan penyediaan makanan. Masalah ini menjadi krusial karena makanan akan sangat berpengaruh pada kesehatan jamaah. "Khawatir nanti jamaah jadi sakit karena proses pengolahan makanan tidak baik dan benar, tapi biasanya kita punya standar yang ketat," kata Ali.

 

Ia menjelaskan, anggota menyebar di seluruh embarkasi untuk meninjau semua hal. Termasuk yang terkait pemberangkatan, visa, paspor, makanan, dan segala kelengkapannya.  "Jika ada masukan akan ditangani secara langsung," kata dia.

 

Tim telah menyebar sejak hari pertama keberangkatan. Segala perkembangan dalam peninjauan selalu dikomunikasikan. Seperti saat ada keluhan, maka akan ditindaklanjuti, disampaikan pada tenaga ahli, anggota, dan pihak terkait.(rep)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER