pilihan +INDEKS
Kontraktor Jangan Asal Kerja
Bisa Berurusan dengan Hukum
PEKANBARU-riautribune: Memasuki triwulan ketiga tahun ini, nampaknya gerak pembangunan mulai terasa di Riau. Beberapa dinas dan instansi sudah melakukan pelelangan kegiatan. Rangkaian ini biasanya diikuti dengan pekerjaan lapangan baik fisik atau pun non fisik dari rekanan/ kontraktor.
Untuk itu, agar mutu pekerjaan yang dilakukan sesuai dengan perencanaan dan bermanfaat bagi masyarakat, rekanan diminta untuk bekerja secara benar. Demikian disampaikan anggota DPRD Riau Hazmi Setiadi.
"Kita berharap para rekanan atau kontraktor melakukan pekerjaan secara benar. Jangan pekerjaan yang dilakukan asal jadi saja. Nanti dana habis, hasil pekerjaan tidak bisa dinikmati masyarakat. Kan dua kali kita rugi jadinya tu," tutur Hazmi.
Karena itu, kata Hazmi lagi, setiap satker harus benar-benar lebih teliti dalam melakukan pelelangan kegiatan disatuannya. Kalau dapat mereka melihat secara langsung hasil pekerjaan dari rekanan atau kontraktor tersebut.
"Sekarang kan semuanya serba ketat. Jika salah sedikit saja, bisa berhubungan dengan hukum. Jadi kontraktor jangan asal kerja. Kepala satker juga harus teliti. Waktu kita sudah sangat mepet. Tahun 2015 tinggal hitungan bulan lagi," jelasnya mengingatkan. (wan)
Berita Lainnya +INDEKS
Potongan Jutaan Rupiah, Capella Honda Beri Program Menarik di Bulan Ramadan
PEKANBARU, Riautribune.com – PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) selaku Main Dealer sepeda.
Lakukan 6 Hal ini Agar Berkendara Anda Aman dan Nyaman di Bulan Ramadan
KAMPAR, Riautribune.com – Aktifitas berkendara pada saat bulan Ramadhan tentunya berbeda dengan.
Wako Pekanbaru Launching Mobil AMAN
PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho akan melaunching mobil AMAN sebag.
520 Tiket 'Mudik Bersama BUMN 2025' PTPN IV Regional III Ludes
PEKANBARU - Sebanyak 520 kursi gratis yang di.
Gubernur Riau Keluarkan Edaran THR 2025, Pengusaha Diwajibkan Patuh
Pekanbaru – Pemerintah Provinsi Riau mengeluarkan .
Pemkab Pelalawan dan HT Group Siagakan Truk Gratis untuk Bantu Warga Terdampak Banjir di Jalan Linta
PELALAWAN – Pemerintah Kabupaten Pelalawan bersama HT Group meluncurkan progra.