pilihan +INDEKS
Datang Khusus ke Meranti, Gubernur Riau Panen Kopi Liberika

PEKANBARU - riautribune : Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman sengaja menyempatkan waktu khusus untuk mengunjungi Kabupaten Kepulauan Meranti, Provinsi Riau. Di sana, ia memanen kopi Liberika di Desa Tanah Merah, Kecamatan Rangsang Pesisir, Meranti.
Selain itu, orang nomor satu di Riau ini juga berkesempatan melakukan penanaman perdana bibit kelapa, penyerahan bibit sagu serta bibit karet yang diterima langsung oleh Wakil Bupati Meranti, Said Hasyim yang kemudian diterima masyarakat secara simbolis.
Khusus untuk kopi Liberika yang dipanen tersebut, kata Gubri yang akrab disapa Andi Rachman itu sudah diakui kelezatannya. Bahkan, Presiden RI kelima Megawati Soekarno Putri juga sudah pernah meminum kopi tersebut.
"Produk perkebunan di Kepulauan Meranti sudah tidak diragukan lagi kualitasnya, seperti kopi liberika. Ibu Megawati jug sudah menikmati," kata Andi Rachman di Meranti, Kamis (21/12/2017).
Diharapkan, kopi yang dihasilkan di Meranti ini dapat terus dikembangkan dan bisa merebut pasar lebih luas lagi. Tetapi juga mampu menjadi penggerak ekonomi masyarakat tempatan.
Mantan anggota DPRD Riau dan DPR RI ini pun optimis, kedepan tanaman kopi Liberika akan dapat terus berkembang seperti potensi tanaman lainnya yang ada di Meranti seperti sagu.
"Seperti halnya sagu, juga sudah diakui. Beberapa duta besar dan konsulat yang berkunjung berkunjung Riau sudah menikmati sagu dari Meranti ini. Tinggal bagaimana kita bersama-sama mengembangkannya," ungkap Andi.
"Dengan kualitas perkebunan di  Meranti ini merupakan potensi yang harus ditingkatkan demi kesejahteraan masyarakat," tandasnya.(grc)
Berita Lainnya +INDEKS
Donor Darah Massal KDD RAPP Kumpulkan 1.218 Kantong Darah
PANGKALAN KERINCI, Riautribune.com - Keluarga Donor Darah (KDD) Riau .
SMAN 4 Taja Pasgapatih Memanggil, Puluhan Pleton Tampil
Pekanbaru–riautribune: Lomba Paskibraka "Pasgapatih Memanggil" yang.
Peringatan Bulan K3 Nasional RAPP 2025: Upaya Wujudkan Zero Accident
Pekanbaru, Riautribune.com - Sebagai bentuk komitmen.
Adzkia Gelar Strategi Jitu Lulus Kampus Impian
Pekanbaru-riautribune: Sebuah event besar bertajuk “Strategi Jitu L.
Pj Wako Pekanbaru Tegaskan OPD Tidak Lagi Rekrut Tenaga Honorer Baru
Riautribune.com - Ribuan tenaga honorer di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru khawatir akan adanya.
Selamatkan Nasib Ratusan Tenaga Honorer, Pemkab Meranti Siapkan Skema Outsourcing
Riautribune.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti, Riau akan menyelamatkan ratusan n.