pilihan +INDEKS
Waktunya Bangun, Chelsea!

London-riautribune : Sebagai juara bertahan Premier League, Chelsea mengawali musim ini dengan sangat buruk. The Blues dinilai butuh sebuah kemenangan besar untuk "bangun" dan kembali ke jalur yang benar.
Chelsea baru sekali menang dalam lima pertandingan pertama Premier League musim ini dan sudah tiga kali kalah. Pada satu laga lainnya, tim asuhan Jose Mourinho itu meraih hasil seri.
Kekalahan 1-3 di kandang Everton pada akhir pekan lalu membuat Chelsea baru mengumpulkan empat poin. Mereka kini tertinggal 11 poin di belakang Manchester City yang memuncaki klasemen.
Chelsea benar-benar harus segera kembali ke trek jika tak ingin makin tertinggal dari rival-rivalnya. Mereka sudah ditunggu duel panas dengan Arsenal di Stamford Bridge pada Sabtu (19/9) mendatang. Namun, sebelumnya mereka harus lebih dulu menghadapi Maccabi Tel Aviv di matchday 1 Liga Champions, Kamis (17/9/2015) dinihari WIB.
"Kami membutuhkan sebuah kemenangan besar untuk kembali ke jalur kami. Kami tidak bermain sejelek yang terlihat pada hasilnya, tapi kami harus bangun," ujar bek Chelsea, Branislav Ivanovic, di situs resmi klub.
"Saya pikir saat ini kami dihukum untuk semua kesalahan kami. Satu-satunya cara untuk mengubah hal itu adalah bekerja keras dan siap untuk pertandingan berikutnya. Jadi, itu seperti sebuah final dan kami harus siap bermain seperti di sebuah final," sambungnya.
"Pertandingan berikutnya sangat penting untuk kami. Itu adalah kompetisi baru dan inilah saatnya untuk mengubah situasi ini. Saya berharap kami akan segera mulai memenangi pertandingan," kata Ivanovic.(dtc)
Berita Lainnya +INDEKS
Psywar Bahrain Jelang Duel dengan Timnas Indonesia: Kami seperti Lawan Belanda
Jakarta - Timnas Bahrain melancarkan psywar jelang hadapi Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 20.
Liverpool Diminta Move On Usai Tersingkir dari Liga Champions, Trofi Carabao Cup Sudah Menanti
Liverpool - Liverpool mesti bangkit usai tersingkir dari Liga Champions. Si Merah sudah dinanti N.
Jojo dan Putri KW Melaju ke 16 Besar All England 2025
Riautribune.com - Jonatan Christie mengikuti langkah Putri Kusuma Wardani melangkah ke 16 besar All .
Media Vietnam sebut Rekor Timnas Indonesia, 60 Persen Pemain Ras Campuran
Jakarta - Susunan pemain Timnas Indonesia jelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 tak lepas dari.
Skuad Timnas Indonesia Jelang Lawan Australia: Dewa United Sumbang Pemain Terbanyak
Jakarta - Dewa United jadi klub dengan sumbangan pemain terbanyak ke Timnas Indonesia untuk laga .
Arsenal Vs MU di Akhir Pekan: Setan Merah Digerogoti Badai Cedera
Jakarta - Manchester United akan melawan Arsenal dalam laga lanjutan Liga Inggris akhir pekan ini.