pilihan +INDEKS
Dinilai Cuma Untuk Pencitraan dan Hamburkan Uang
Warga Bungaraya Berharap Jika ISO Menang Pilkada, Tour de Siak Dihapus Saja

SIAK, Riautribune.com - Masyarakat kembali mengadu kepada pasangan Calon Bupati Siak nomor urut 1, Irving Kahar Arifin terkait kebijakan pemerintah sebelumnya yang dinilai kurang berdampak terhadap masyarakat, salah satunya terkait Iven tour de Siak.
Hal itu diutarakan oleh Ngatino yang merupakan warga Kampung Jati Baru, Kecamatan Bungaraya, Kabupaten Siak, Riau saat kampanye Dialogis Calon Bupati Siak Irving Sugianto di Bungaraya, Senin 11 November 2024.
Ia mengatakan, Iven balap sepeda Tour de Siak itu tak relevan lagi diselenggarakan. Ia berharap pemerintah dapat lebih selektif dan peka terhadap kegiatan yang kurang menguntungkan masyarakat kedepannya.
"Bagi kami kegiatan Tour de Siak itu hanya kegiatan yang menghamburkan uang rakyat Kabupaten Siak saja, Ratusan Juta loh uang yanh di hamburkan untuk Iven itu, besar harapan kami kepada pak Irving saat jadi Bupati nanti, hapus saja kegiatan itu, karena tidak ada juga dampak buat kami masyarakat," ungkapnya.
Menurutnya, ditengah kondisi perekonomian masyarakat yang sangat sulit saat ini, dari pada membuang uang ratusan juta untuk balap sepeda itu lebih baik uangnya digunakan untuk membantu para petani.
"Mayoritas kami di Bungaraya ini Petani, sangat banyak permasalahan kami di pertanian ini, lebih baik bangunkan jalan untuk akses ke perkebunan atau persawahan saja atau bisa juga untuk pengadaan pupuk bagi kami petani yang kesulitan mendapatkan pupuk subsidi ini," sebutnya.
Ia pun mengatakan, program kerja Cabup dan cawabup Siak nomor urut 1 ini benar-benar sangat di butuhkan masyarakat. Ia selalu berdoa agar pasangan Irving-Sugianto dapat memenangkan Pilkada Siak 2024 ini.
"Dari debat kandidat kemarin itu kita semua sudah sama-sama melihat bagaimana pak Irving ini dengan santai dan apa adanya menjawab semua pertanyaan Paslon lain, belum lagi program ISO ini sangat kita butuhkan. Do'a kami tak banyak, semoga pak Irving dan pak Sugianto menjadi Bupati dan wakil bupati Siak 2025-2030 mendatang,amin ya rabbal alamin," ujarnya sembari di jawab ISO menang oleh ratusan masyarakat yang hadir.
Menanggapi hal itu, Irving menyampaikan akan mengevaluasi dan mengkaji ulang kegiatan Tour de Siak ini jika nanti diberi amanah menjadi bupati. Ia menyadari penyelenggaraan even itu kurang relevan untuk diadakan, karena TdS sudah bergeser dari tujuan awalnya.
Irving, mantan Kepala Dinas PU Siak itu sedikit bercerita soal awal mulanya diselenggarakan Tour de Siak pada masa kepemimpinan Bupati Syamsuar. Kala itu Riau ditunjuk sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) pada 2012 dan Siak kebagian sebagai venue balap sepeda. Usai PON, pimpinan saat itu mencetus ide supaya balap sepeda tetap berlanjut karena melihat Siak sukses menjadi penyelenggaraan balap sepeda saat itu.
Pada awalnya, Tour de Siak mampu menarik perhatian masyarakat baik dalam maupun luar negeri sehingga banyak yang berkunjung ke Kabupaten Siak.
Tour de Siak sempat dihentikan akibat Covid-19, kembali diselenggarakan pada 2022 pasca wabah. Akan tetapi justru gaungnya Tour de Siak semakin berkurang, tak lagi berefek bagi pelaku UMKM, jumlah wisatawan juga tak signifikan, bahkan untuk meramaikan even itu Pemkab Siak mengundang pebalap sepeda luar dan dalam negeri yang akomodasi keseluruhan ditanggung pemerintah setempat melalui Dinas Pariwisata. Pada 2023 lalu Tour de Siak menelan anggaran senilai Rp2,3 miliar dari APBD Siak.
"Saya juga merasa bahwa even itu mungkin sudah tak relevan untuk diadakan, jika nanti kami yang memimpin mungkin itu tidak lagi digelar. Kami komitmen prioritaskan pembangunan yang betul-betul menyentuh langsung ke masyarakat. Lebih baik dialokasikan anggarannya ke infrastruktur jalan, pengembangan UMKM di kampung-kampung sehingga perekonomian masyarakat meningkat," ujar Irving.
Irving mencatat semua aspirasi yang disampaikan masyarakat kecamatan Bungaraya. Jika diberi amanah memimpin Kabupaten Siak ke depan, ia berkomitmen untuk mengurai permasalahan yang dikeluhkan warga untuk diselesaikan satu per satu dari hulu hingga persoalan hilirnya. **
Berita Lainnya +INDEKS
Donor Darah Massal KDD RAPP Kumpulkan 1.218 Kantong Darah
PANGKALAN KERINCI, Riautribune.com - Keluarga Donor Darah (KDD) Riau .
SMAN 4 Taja Pasgapatih Memanggil, Puluhan Pleton Tampil
Pekanbaru–riautribune: Lomba Paskibraka "Pasgapatih Memanggil" yang.
Peringatan Bulan K3 Nasional RAPP 2025: Upaya Wujudkan Zero Accident
Pekanbaru, Riautribune.com - Sebagai bentuk komitmen.
Adzkia Gelar Strategi Jitu Lulus Kampus Impian
Pekanbaru-riautribune: Sebuah event besar bertajuk “Strategi Jitu L.
Pj Wako Pekanbaru Tegaskan OPD Tidak Lagi Rekrut Tenaga Honorer Baru
Riautribune.com - Ribuan tenaga honorer di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru khawatir akan adanya.
Selamatkan Nasib Ratusan Tenaga Honorer, Pemkab Meranti Siapkan Skema Outsourcing
Riautribune.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti, Riau akan menyelamatkan ratusan n.