pilihan +INDEKS
Ajang Pencarian Bibit Atlet Jelang Porprov Riau 2026
Tendangan Bola Perdana Alfedri Tanda Dimulainya Kejuaraan Sepakbola Bupati Cup U-19 Siak

SIAK, Riautribune.com - Bupati Siak Drs H Alfedri MSi menendang bola perdana di Stadion Sultan Ismail, Kelurahan Kampung Rempak, Kecamatan Siak, Kabupaten Siak, Riau, pertanda dimulainya Kejuaraan Sepakbola Bupati Cup U-19 Kabupaten Siak tahun 2024, Rabu 18 September 2024 sore.
Turnamen yang diikuti sebanyak 17 tim se Kabupaten Siak itu merupakan ajang pencarian bibit atlet sepakbola jelang Porprov Riau 2026 mendatang.
"Kejuaraan Sepakbola Bupati Cup U-19 Kabupaten Siak tahun 2024 ini, kami selenggarakan untuk mencari bibit atlet Sepakbola, yang selanjutnya nanti akan kami bina untuk di persiapkan pada Porprov Riau ke-11 tahun 2026 mendatang," ungkap Alfedri.
Bupati Siak itu berharap, dengan Komitmen pemerintah Kabupaten Siak yang terus meningkatkan dan memajukan olahraga khususnya persepakbolaan di Kabupaten yang berjuluk Negeri Istana Matahari dari Timur itu, para atlet dapat memaksimalkan permainannya, dan junjung tinggi sportifitas dalam bermain sepakbola.
"Ini ajang seleksi, tunjukkanlah permainan terbaik adik-adik semua, dan keluarkan skill permainan yang dimiliki agar Pemkab Siak dapat terus berbenah demi kemajuan dunia olah raga di Kabupaten Siak ini, nantinya Turnamen ini akan kita gelar setiap tahunnya, setuju?" sebutnya sembari disambut jawaban setuju dari seluruh atlet dan penonton yang hadir di stadion Sepakbola kebanggaan masyarakat Siak itu.
Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Siak Syafrizal menjelaskan, Kejuaraan Sepakbola Bupati Cup U-19 Kabupaten Siak tahun 2024, akan dilaksanakan dari tanggal 18 - 24 September 2024 di Stadion Sultan Ismail, Kelurahan Kampung Rempak, Kecamatan Siak.
"Ada 17 tim yang akan berlaga di kejuaraan Sepakbola Bupati Cup U-19 Kabupaten Siak ini, 8 tim dari Kecamatan dan 9 tim lainnya dari swadaya masyarakat Kabupaten Siak," terangnya.
Ia menyebutkan, 8 tim Kecamatan itu diantaranya Kecamatan Siak, Kecamatan Mempura, Kecamatan Sungai Apit, Kecamatan Koto Gasib, Kecamatan Lubuk Dalam, Kecamatan Kerinci Kanan, Kecamatan Bungaraya, dan Kecamatan Sungai Mandau.
"9 Tim lainya dari Swadaya Masyarakat, diantaranya PS Bajamin Minas, Putra Riau FC Minas, Merun FC Tualang, PPKG FC Gasib, SSB TFG Tumang, Gapus FC Pusako, Puma FC Sungai Apit, Sialang Sakti Dayun, dan Jaya Mukti Sabak Auh," ujarnya.
Diketahui bersama, Kabupaten Siak menjadi salah satu tuan rumah pada Porprov Riau tahun 2026 mendatang bersama Kota Dumai untuk cabor sepakbola.
"Untuk Porprov 2026 nanti, Kabupaten Siak jadi tuan rumahnya, Stadion Sultan Ismail ini akan menjadi tempat pertandingan untuk cabor Sepakbola," pungkasnya. (Rizal Iqbal).
Berita Lainnya +INDEKS
Donor Darah Massal KDD RAPP Kumpulkan 1.218 Kantong Darah
PANGKALAN KERINCI, Riautribune.com - Keluarga Donor Darah (KDD) Riau .
SMAN 4 Taja Pasgapatih Memanggil, Puluhan Pleton Tampil
Pekanbaru–riautribune: Lomba Paskibraka "Pasgapatih Memanggil" yang.
Peringatan Bulan K3 Nasional RAPP 2025: Upaya Wujudkan Zero Accident
Pekanbaru, Riautribune.com - Sebagai bentuk komitmen.
Adzkia Gelar Strategi Jitu Lulus Kampus Impian
Pekanbaru-riautribune: Sebuah event besar bertajuk “Strategi Jitu L.
Pj Wako Pekanbaru Tegaskan OPD Tidak Lagi Rekrut Tenaga Honorer Baru
Riautribune.com - Ribuan tenaga honorer di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru khawatir akan adanya.
Selamatkan Nasib Ratusan Tenaga Honorer, Pemkab Meranti Siapkan Skema Outsourcing
Riautribune.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti, Riau akan menyelamatkan ratusan n.