pilihan +INDEKS
Pertama Kali Sejak Siak Jadi Kabupaten
Turyono dan Lilik Rahayu Optimis Maju Sebagai Balon Bupati dan Wakil Bupati Lewat Jalur Independen
SIAK, Riautribune.com - Bursa pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Siak 2024 tampak semakin seru. Satu persatu tokoh-tokoh politik bermunculan mendaftarkan diri sebagai bakal calon bupati dan calon wakil bupati 2024.
Para bakal calon bupati dan wakil bupati Siak tahun 2024 ini pun sudah banyak yang mendaftar di berbagai partai politik, seperti Drs H Alfedri, Indra Gunawan, Afni Zulkifli, Suhartono, H Sahrul, H Sugianto, Husni Merza, Muhammad Andri, H Musar, dan lainnya.
Kendati demikian, ternyata ada satu pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Siak yang mencalonkan diri tanpa partai politik atau mendaftar perseorangan di Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Siak.
Sosok itu adalah Turyono SM, MM sebagai bakal calon Bupati dan Lilik Rahayu SH, sebagai bakal calon wakil bupati.
Ini merupakan pertama kalinya sejak Siak dimekarkan menjadi Kabupaten di Riau 24 tahun yang lalu, pencalonan Bupati dan wakil Bupati di Siak yang maju di Pilkada tanpa partai politik.
Berkas persyaratan diantarkan oleh Kristiyono, sebagai penghubung atau liaison officer (LO) pasangan ini ke kantor KPU Siak pada Minggu (12/5) malam.
Kristiyono mendaftarkan Turyono-Lilik Rahayu sebagai calon bupati dan wakil bupati Siak lewat jalur perseorangan di Pilkada Siak 2024.
Kedatangan Kristiono diterima langsung Ketua KPU Siak Said Darma Setiawan dengan para jajaran lainnya yang juga dihadiri Ketua Bawaslu Siak Zulfadli Nugraha beserta jajarannya.
Formulir Model B.1.1-. KWK yang merupakan surat pernyataan dukungan pasangan calon perseorangan dalam pemilihan kepala daerah yang dibawa oleh LO Turyono-Lilik, diterima langsung oleh Ketua KPU Siak, Ahad 12 Mei 2024 malam.
"Berkas pendukung untuk pencalonan bakal calon bupati dan wakil bupati dari saudara Turyono dan Lilik Rahayu sudah kita terima, Verifikasi administrasi dilakukan secara Sistem Informasi Pencalonan (Silon) yang terhubung langsung dengan KPU pusat," ungkap Ketua KPUD Siak Said Dharma kepada Riautribune.com.
Said mengatakan, total berkas dukungan KTP yang diserahkan melebihi aturan yang ditetapkan KPU, yakni minimal 8,5 persen dari jumlah DPT Pemilu 2024 di Siak yang tersebar di 8 kecamatan, atau 27.698 jiwa dari total jumlah DPT Pemilu 2024 di Siak sebanyak 325.848 jiwa.
"Pasangan Turyono-Lilik membawa dukungan sebanyak 32.572 yang tersebar di 10 kecamatan yakni Kecamatan Minas, Dayun, Kerinci Kanan, Bungaraya, Koto Gasib, Kandis, Lubuk Dalam, Sabak Auh, Mempura dan Pusako. Sementara syaratnya minimal 27.698 jiwa. Artinya berlebih," jelasnya.
Selanjutnya, kata Said, pihaknya akan melakukan verifikasi administrasi terhadap keabsahan data KTP dan dokumen pendukung yang diberikan pasangan Turyono-Lilik.
"Secepatnya keabsahan berkas yang diberikan akan kita cek. Setelah itu baru kita verifikasi faktual ke lapangan terkait berkas KTP yang diberikan," kata Said.
Menurut Said, verifikasi faktual ini sangat penting dilakukan guna memastikan berkas KTP dan surat dukungan yang diberikan benar adanya.
"Kita akan turun ke lapangan memastikan data yang diberikan benar adanya. Apalagi, dukungan KTP yang diberikan tidak boleh yang bekerja atau berstatus ASN. Kalau ada, kita cancel atau dikurangi dengan jumlah berkas KTP yang diserahkan ke KPU," ujarnya.
Said mengatakan, tahapan lewat jalur perseorangan sampai ditetapkan sebagai calon masih panjang. Kurang lebih ada sekitar 16 tahapan yang harus dilalui sampai ditempatkan sebagai calon peserta Pilkada Siak 2024.
"Masih panjang, kurang lebih ada sekitar 16 tahapan yang wajib dilalui sebelum ditetapkan sebagai calon. Walau syarat sudah beres, jadwal pendaftaran jalur perseorangan tetap sama dengan calon yang diusung Parpol, yakni pada Agustus mendatang," pungkasnya.
Sementara itu, Lilik Rahayu saat dihubungi Riautribune.com melalui sambungan telepon pribadinya mengaku optimis maju ke Pilkada Siak bersama Turyono melalui jalur independen atau perseorangan tanpa partai politik.
"Iya mohon do'anya ya, insyaallah kami berdua siap maju ke Pilkada Siak 2024 berkat dorongan masyarakat dari berbagai kecamatan di Kabupaten Siak ini," sebutnya.
Mantan anggota DPRD Siak dari Dapil Kecamatan Tualang itu juga mengaku keikutsertaan pihaknya di pilkada Siak 2024 ini juga merupakan dorongan dari masyarakat yang ingin calon bupati dan wakil bupati Siak itu bukan dari Partai Politik.
"Untuk periode ini kita bukan coba-coba, tetapi ini murni dari keinginan kita yang ingin maju di Pilkada Siak 2024 melalui jalur non partai, dan tentunya semua tahapan akan kita lalui, karena ini juga merupakan pertama kalinya di Siak, mohon doanya agar kami diberikan kelancaran melalui proses pencalonan perseorangan di Pilkada Siak ini," ungkap mantan politisi Partai Demokrat itu.
Lilik juga mengatakan, keikutsertaan dirinya bersama Turyono dalam Pilkada Siak 2024 melalui pencalonan Perseorangan ini menjawab pertanyaan publik atas keraguan masyarakat akan calon yang berasal dari partai politik.
"Calon independen dapat dianggap sebagai simbol lahirnya solusi atau alternatif atas pilihan lain yang lebih netral dan diharapkan sesuai dengan harapan rakyat selaku pemilih, tentu ini menjadi nilai plus kita dalam pilkada Siak 2024 ini, kita biarkan masyarakat yang akan memilih nantinya," pungkasnya. (Rizal Iqbal)
Berita Lainnya +INDEKS
Demokrat Kampar Ucapkan Selamat kepada Ahmad Yuzar - Misharti
KAMPAR, Riautribune.com: Berdasarkan hasil rapat pleno rekapitulasi penghitungan.
Jumat, KPU Gelar Pleno Rekapitulasi Hasil Pilkada Riau
Pekanbaru - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau akan menggelar rapat pleno rekapitulasi pen.
Partisipasi Pemilih Bengkalis Turun Dari Tahun 2020, Ini Dugaan Penyebabnya
BENGKALIS, Riautribune. com - Tingkat partisipasi pemilih dalam pemilihan umum di Kabupaten Bengk.
Eddy Yatim Sampaikan Selamat Terpilihnya Paisal Sugiarto
Pekanbaru-riautribune: Eddy A Mohd Yatim Paslon 1 pilwako Dumai resmi.
Ucapkan Selamat Kepada Paisal-Sugiyarto, Eddy Yatim-Almainis Titipkan Harapan Warga Dumai
DUMAI, Riautribune. com - Calon Walikota Dumai, Eddy A Mohd Yatim dan Calon Wakil Walikota, Almai.
Berikan Dukungan dan Harapan ke Ade-Hendrizal, Yopi dan Rezita Ucapkan Terima Kasih kepada Tim
INHU, Riautribune.com - Pasca pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Rabu (27/11/.