pilihan +INDEKS
Wabup Rohil Mengadiri Rapat Paripurna Penyampaian Rekomendasi Pansus LKPJ Bupati 2021

BAGANSIAPIAPI - Wakil Bupati (Wabup) Rohil H Sulaiman SS MH, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Rohil Penyampaian Laporan Hasil Kerja Pansus DPRD Rohil Terkait LKPJ Bupati Rohil Tahun Anggaran 2021 Sekaligus Penyampaian Rekomendasi, di Gedung DPRD Rohil, Senin (23/5/2022).
Pengesahan laporan dan rekomendasi Pansus LKPJ Bupati Rohil 2021 ditandai dengan penandatanganan oleh Ketua DPRD Rohil Maston. Disaksikan Wabup Rohil H Sulaiman, Wakil Ketua I DPRD Rohil H Abdullah, Wakil Ketua II Basiran Nurefendi, Wakil Ketua III Hamzah, serta Sekwan Sarman Syahroni.
Laporan Hasil Kerja Pansus DPRD Rohil Terkait LKPJ Bupati Rohil Tahun Anggaran 2021 tersebut disampaikan Ketua Pansus Amansyah SH.
Wabup Rohil H Sulaiman menyampaikan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah memberikan masukan untuk penyelengaraan pemerintahan Kabupaten Rohil yang lebih baik kedepannya. Dalam menyusun laporan LKPJ Bupati Rohil 2021, kata Wabup, sudah pula dilakukan revieu oleh leading sektor terkait.
"Sehingga penyusunan laporan LKPJBupati Rohil 2021 itu sdh sesuai dengan standar akuntabilitas pemerintah, dan sudah dilakukan audit oleh BPK RI Perwakilan Riau dengan hasil opini wajar tanpa pengecualian (WTP)," jelas Wabup Sulaiman.
Opini WTP itu, jelasnya lagi, merupakan komitmen atas kerja yang dilakukan bersama. Karena itu, ujar Wabup, kedepan akan berupaya mempertahankan predikat WTP tersebut.
Wabup Sulaiman turut menyampaikan terimakasih kepada DPRD Rohil yang telah mengeluarkan rekomendasi atas LKPJ Bupati Rohil 2021.
"Insya Allah rekomendasi yang diberikan akan segera ditindaklanjuti dan jadi sklala prioritas mebangun Rohil yang lebih baik, terutama dalam penyusunan perencanaan, anggaran, dan perda," pungkas Wabup. (amran)
Berita Lainnya +INDEKS
Pj Bupati Kampar Lepas Atlet Pekan Special Olympic Indonesia (Pesonas) I 2022
KAMPAR, Riautribune.com - Untuk meraih prestasi yang terbaik perlu keyakinan dan kesungguhan bahw.
2.312 JCH Riau Sudah Berada di Arab Saudi
PEKANBARU, Riautribune.com - Embarkasi Haji Antara (EHA) Riau, telah menyelesaikan pemberangkatan.
Kelelahan, Dua JCH Asal Riau Dirujuk ke Rumah Sakit di Arab Saudi
PEKANBARU, Riautribune.com - Cuaca di Kota Makkah saat ini tergolong ekstrim jika dibandingkan de.
BPBD: Riau Siagakan Heli-Pesawat Water Bombing Antisipasi Karhutla
PEKANBARU, Riautribune.com - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau Edy .
Wabup Rohil Hadiri Acara Hari Anti Narkoba Internasional Tingkat Provinsi Riau di Pekanbaru
BAGANSIAPIAPI - Ketua Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Rokan Hilir (Rohil) H Sulai.
Anak SD Jadi Korban Kecelakaan Usai Terima Raport, Jasa Raharja Riau Serahkan Santunan
PEKANBARU, Riautribune.com - Kecelakaan yang terjadi di Simpang Jalan Garuda Sakti dan HR Subrant.