pilihan +INDEKS
Siswi SMK Keuangan Pekanbaru Jadi Korban Tabrak Lari hingga Meninggal

PEKANBARU, Riautribune.com - Seorang siswi SMK Keuangan Pekanbaru, Putri (18), menjadi korban tabrak lari di Jalan Tuanku Tambusai, Kecamatan Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru, hingga meninggal dunia, Rabu (3/11) malam sekitar pukul 18.30 WIB.
Insiden tabrak lari tersebut terjadi, saat Putri dan adiknya yang berusia 3 tahun sedang berupaya menyebrang jalan tepat di dekat simpang Jalan Todak.
Tiba-tiba, Putri disambar satu sepeda motor.
Berdasarkan penelusuran riautribune.com pada Kamis pagi (4/11/2021), seorang saksi yang membuka usaha tambal ban tak jauh dari lokasi kejadian tersebut, menuturkan bahwa setelah insiden, pengendara yang menabrak Putri langsung melarikan diri.
"Kasihan juga lihat anak cewek itu (Putri), terjatuh luka berat di kepala, telinganya mengeluarkan darah. Sedangkan adiknya luka ringan di bagian kening. Yang nabrak langsung lari," terang Saragih.
Sempat dilarikan ke Rumah Sakit Prima, namun nyawa Putri tidak tertolong.
Pihak Polresta Pekanbaru, Kasatlantas Polresta Pekanbaru, AKP Angga Wahyu Prihantoro membenarkan adanya insiden tabrak lari tersebut.
“Awalnya pengendara sepeda motor bernama Sudarsono didahului dari sebelah kiri oleh pengendara sepeda motor lain yang tidak diketahui identitasnya. Saat mendahului itulah sepeda motor yang melarikan diri menyenggol kendaraan Sudarsono, sehingga ia oleng dan menabrak pejalan kaki,” kata Angga kepada awak media.
Hingga saat ini aparat kepolisian mengaku terus memburu pelaku tabrak lari yang tidak bertanggungjawab tersebut. (Reynold)
Berita Lainnya +INDEKS
Kapolri Pimpin Sertijab Sejumlah Pejabat Polri, Kadivhumas Polri: "Rotasi untuk Perkuat Kinerja Inst
JAKARTA,RIAUTRIBUNE.COM- Kapolri memimpin langsung upacara serah terima jabatan .
Komitmen Kapolri : Tindak Tegas Preman Berkedok Ormas Ganggu Investasi,Laporkan Kami Proses
JAKARTA,RIAUTRIBUNE.COM- Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menegaskan.
PDIP Tunjuk 17 Tim Hukum untuk Bela Hasto, Salah Satunya Mantan Jubir KPK
Riautribune.com - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menunjuk 1.
PETIR Laporkan 1.260 Ha Kebun Sawit PT Palm Lestari Makmur ke Satgas PKH
PEKANBARU – Dewan Pimpinan Nasional (DPN) .
FMPH Datangi Gedung KPK RI: Ada Spanduk Bertuliskan Periksa dan Tangkap Ingot Hutasuhut
JAKARTA,RIAUTRIBUNE.COM-Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Forum Mahasiswa P.
Jokowi dan Ahok Tahu Kasus Pertamax Oplosan
Riautribune.com - Presiden ke-7 Joko Widodo alias Jokowi seharusnya mengetahui kasus dugaan korupsi .