pilihan +INDEKS
KPID Riau Dorong Pemda Meranti Bangun Lembaga Penyiaran

SELATPANJANG - riautribune : Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Riau mendorong Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti untuk membangun Lembaga Penyiaran Daerah Perbatasan.
Hal ini disampaikan Ketua KPID Riau, H Falzan Surahman didampingi Koordinator Bidang Kelembagaan, Widde Munadir Rosa, Jum'at (15/12 /17) kemarin disela-sela acara Literasi Media di Desa Alai, Kecamatan Tebing Tinggi Barat, Kepulauan Meranti.
"KPID Riau sangat mendorong Pemda terutama yang berada diwilayah perbatasan untuk membangun fasilitas penyiaran baik itu untuk siaran Televisi maupun Radio daerah,"tutur Mantan Anggota DPRD Kepulauan Meranti periode 2009-2014.
Menurutnya, Lembaga Penyiaran Daerah Perbatasan sangat penting untuk memberikan konsumsi informasi publik yang sehat dan mendidik, terutama bermanfaat untuk memberikan informasi terkait kebijakan pemerintah daerah dalam menjalankan program pembangunan.
"Sudah saatnya pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti yang berada diwilayah perbatasan ini memiliki siaran Televisi dan Radio daerah sendiri, sehingga informasi terkait kebijakan - kebijakan pemerintah bisa dikosumsi dan dicerna dengan baik oleh masyarakat,"ungkapnya.
Di Kabupaten termuda di Provinsi Riau ini kedepan, Kata Falzan, membangun Lembaga Penyiaran daerah perlu menjadi perhatian khusus baik dari kalangan Eksekutif maupun legislatif.
"Berdirinya Lembaga Penyiaran Daerah ini tentunya baik untuk pendidikan karakter masyarakat, sehingga masyarakat kita bisa menjadi masyarakat yang bangga akan pemimpinnya dan masyarakat yang cinta akan program pembangunan daerah, "ungkapnya.
Dalam hal perizinan terkait pembentukan Lembaga Penyiaran Daerah Perbatasan, Lanjut Falzan, KPID Riau berkomitmen akan mendukung terutama dalam proses perizinan yang tentunya akan dipermudah.(rtc)
Berita Lainnya +INDEKS
Donor Darah Massal KDD RAPP Kumpulkan 1.218 Kantong Darah
PANGKALAN KERINCI, Riautribune.com - Keluarga Donor Darah (KDD) Riau .
SMAN 4 Taja Pasgapatih Memanggil, Puluhan Pleton Tampil
Pekanbaru–riautribune: Lomba Paskibraka "Pasgapatih Memanggil" yang.
Peringatan Bulan K3 Nasional RAPP 2025: Upaya Wujudkan Zero Accident
Pekanbaru, Riautribune.com - Sebagai bentuk komitmen.
Adzkia Gelar Strategi Jitu Lulus Kampus Impian
Pekanbaru-riautribune: Sebuah event besar bertajuk “Strategi Jitu L.
Pj Wako Pekanbaru Tegaskan OPD Tidak Lagi Rekrut Tenaga Honorer Baru
Riautribune.com - Ribuan tenaga honorer di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru khawatir akan adanya.
Selamatkan Nasib Ratusan Tenaga Honorer, Pemkab Meranti Siapkan Skema Outsourcing
Riautribune.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti, Riau akan menyelamatkan ratusan n.