Pesan Ketua MPR, Paket Ekonomi II Jangan Obral Tanah Air

Rabu, 30 September 2015

Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan.(Internet)

JAKARTA-riautribune: Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan menunggu gebrakan dari paket ekonomi II yang sudah diluncurkan pemerintah.

"Kita tunggu paket ekonomi II bagaimana," kata Zulhas sapaan akrabnya di ruang kerjanya, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta (Rabu, 30/9).

Tapi yang penting, tegas Zulhas, ia berpesan agar pemerintah tidak obral tanah air dalam pemberian izin usaha kepada asing.

"Boleh izinnya 1 atau 2 jam. Tapi jangan obral tanah air. Itu saja pesan saya," ujar Ketua Umum PAN itu.

Menurutnya, jangan sampai izin tambang disamakan dengan izin membuka warung, yang tentu prosesnya akan berbeda.

"Jangan sampai izin tambang tiga hari clear, karena kekayaan alam kita  untuk kemakmuran  rakyat Indonesia, beda dengan membuka izin warung," tegas Zulhas menganalogikan.(rmol/rt)