Siang Cerah, Malam Hari Berpotensi Hujan di Riau

Selasa, 29 Agustus 2017

illustrasi Internet

PEKANBARU - riautribune : Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca di Riau sacara umum hari ini cerah berawan. Kondisi ini terjadi sejak pagi hingga siang hari nanti.

Kasi Data dan Informasi Stasiun BMKG Pekanbaru, Slamet Riyadi, menyampaikan bahwa kondisi siang hari bisa cukup panas. Suhu di Riau bisa berkisar antara 23-34 derajat celcius. "Pada malam harinnya, beberapa daerah memiliki potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang," kata Slamet, Selasa (29/8/2017).

Daerah-daerah yang berpotensi terjadi hujan pada malam hari antara lain Rohul, Rohil, Kampar, Bengkalis, dan Pelalawan. Pada dini hari, yang berpotensi hujan ringan yakni di Rohil dan Kepulauan Meranti.

Untuk titik panas pagi ini, BMKG memantau ada tujuh titik di Sumatera. Untuk Riau sendiri pagi ini tidak terdapat hotspot. Kelembapan udara hari ini berkksar antara 55-98 persen.(ckp)