Sriwijaya FC Dibobol Persegres di Awal Pertandingan

Rabu, 26 Juli 2017

foto internet

LAMONGAN - Pertandingan pada Senin 24 Juli 2017 di Stadion Surajaya, Lamongan, antara Sriwijaya FC (SFC) kontra Gresik United menghasilkan skor imbang yaitu 1-1.

Caretaker SFC, Hartono Ruslan, mengatakan bahwa anak asuhnya kurang konsentrasi di awal babak pertama. Hal itu juga yang membuat tim tuan rumah, Gresik United, bisa mencetak gol cepat pada menit ke-9.

Tertinggal satu gol bukan membuat anak asuhnya bermain lebih garang, justru sebaliknya. Tim besutannya itu semakin sulit mencetak gol penyeimbang karena Laskar Joko Samudro semakin bersemangat.

“Pressure kurang menjadi penyebab awal mereka bisa mencetak gol. Babak pertama SFC sulit mengembangkan permainan,” ungkapnya.

Di babak kedua, anak asuhnya mulai menemukan sentuhan terbaiknya. Perlahan pemain mulai menemukan gaya permainannya. Banyak peluang berhasil diciptakan, tapi masalah klasik kembali terlihat jelas dalam laga ini.

“Penyelesaian akhir kita tidak bagus, banyak peluang tapi gagal dikonversi menjadi gol. Ini sama seperti saat kita lawan Bali United, kita akan segera perbaiki ini,” pungkasnya.(okz)