Vinales Jelaskan Dirinya Terlalu Banyak Ambil Risiko

Selasa, 25 Juli 2017

foto internet

LESMO – Salah satu nama yang menjadi kejutan dalam kejuaraan balap MotoGP 2017 adalah pembalap muda kepunyaan Movistar Yamaha, yakni Maverick Vinales. Pasalnya, meski baru direkrut oleh Yamaha, pembalap berjuluk The Top Gun mampu menunjukkan kualitasnya.

Hal paling mengejutkan dari Vinales jelas ketika ia berhasil memenangkan dua balapan pertama yang berlangsung di Qatar dan Argentina. Tidak hanya itu, pembalap 22 tahun tersebut juga kini menjelma sebagai salah satu sosok penantang gelar juara dunia.


Kendati demikian, Vinales menyadari bahwa dirinya masih memiliki berbagai kekurangan. Hal itu terlihat dari hasil buruk yang didapat rekan satu tim Valentino Rossi itu dalam beberapa balapan. Ia pun merasa bahwa dirinya masih harus lebih tenang lagi dan tampil lebih konsisten.

“Ini merupakan tahun pertama saya berada di depan bertarung untuk kejuaraan dan saya mencoba memberikan yang terbaik sepanjang waktu dan terkadang Anda harus mendapat posisi keempat, kelima, keenam, dan di Assen, saya hanya ingin mencoba menang,” ungkap Vinales, menukil dari Crash, Selasa (25/7/2017).

“Jika mungkin ini merupakan tahun kedua saya bertarung untuk kejuaraan, maka saya tidak akan mengambil risiko besar untuk kejuaraan dan hari ini saya akan memimpin kembali,” lanjut mantan pembalap Suzuki Ecstar itu.

“Hal-hal seperti ini membuat kami belajar banyak; setidaknya untuk saya karena tim memiliki banyak pengalaman! Ini tergantung kepada saya untuk belajar dan kami akan melakukan pekerjaan yang bagus. Saya akan mencoba untuk kembali lebih kuat,” pungkas Vinales.(okz)