Disbud Riau Jadi Tuan Rumah Pekan Seni Media Pertama di Indonesia

Selasa, 11 Juli 2017

Foto Gubri didampingi ASS III, Kadis Kebudayaan, Plt Kadis Diknas meninjau Pekan Seni Media 2017 di lapangan Idrus Tintin

PEKANBARU - riautribune : Dinas Kebudayaan (Disbud) Riau menjadi tuan rumah Pekan Seni Media berbasis digital (IT) yang diselenggarakan mulai tanggal 9 -14 Juli mendatang.
 
"Kegiatan ini programnya Kementerian Kebudayaan. Tetapi ini yang pertama kalinya digelar dan tuan rumah Provinsi Riau,"kata Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi Riau, Yoserizal Zein, Senin (10/7/17) di Pekanbaru.

Dia mengungkapkan iven nassional ini diselenggarakan di empat lokasi di Pekanbaru. Antara lainya, Gedung Dewan Kesenian Riau (DKR), Gedung Teater Idrus Tintin, SMK Labor dan Taman Budaya.

"Ada sekiytar 28 penggiat seni alternatif baik nasional dan internasional yang ambil bagian dalam iven ini. Khusus Riau sendiri, peserta dari Sindikat Kartunis Riau (Sikari) yang diwakili oleh Furqon LW.

Yose menambahkan, jika dipilihnya Riau sebagai tuan rumah oleh Kementerian, karena melihat banyak pekerja seni berbasis digital dan IT yang berkembang pesat di Riau. Atas dasar itu, para kurator pun sepakat m?nunjuk daerah Bumi Lancang Kuning ini.

"Kita berharap pameran ini lebih digandrungi oleh para kawula muda seperti siswa SMP dan SMA. Karena pameran seni yang ditampilkan sangat coocok dengan para generasi muda yang hobi IT,"sebutnya.(urc)