Arema Angkat Topi untuk Persela

Jumat, 19 Mei 2017

foto internet

MALANG - Arema FC memiliki rekor bagus ketika bertemu dengan sesama tim Jawa Timur, Persela Lamongan. Meski begitu, Singo Edan tidak mau memandang Persela sebagai pihak inferior ketika kedua tim bersua di Stadion Surajaya, Lamongan, pada Minggu (21/5).

Arema justru angkat topi alias respek pada kekuatan Laskar Joko Tingkir, apalagi Pelatih Arema FC Aji Santoso sangat memahami karakter tim biru langit tersebut. Di ISC 2016 silam Aji memang pernah menakhodai Persela dan berhasil mengentaskan tim tersebut dari papan bawah klasemen.

Bagi Aji, Persela menunjukkan keseriusan dalam menjalani kompetisi 2017, termasuk dengan mendatangkan marquee player. Perubahan-perubahan yang ada di tim kebanggaan Kota Soto menurutnya juga patut diwaspadai, selain juga motivasi sebagai pemilik kandang.

"Persela melakukan perubahan yang signifikan, termasuk berani mendatangkan marquee player. Musim ini jelas mereka sangat berbeda dengan semasa saya melatih di sana. Saya tahu karakter Persela yang selalu antusias dan ngotot ketika bermain di depan supporternya," ulas Aji Santoso soal calon lawannya.

Plus, Persela Lamongan tengah dalam situasi positif karena tak terkalahkan dalam dua pertandingan terakhir yakni mengalahkan Persija Jakarta dan menahan Perseru Serui. Semangat anak-anak Lamongan untuk meneruskan tren positif dikatakan Aji bisa merepotkan timnya.

Untuk itu Aji menyatakan timnya harus bersiap mental dan teknik untuk mengambil angka dari stadion berkapasitas 15.000 penonton itu. Arema sendiri disebutnya masih dalam kepercayaan diri tinggi walau dua pertandingan gagal diakhiri dengan kemenangan..

"Saya menekankan kepada pemain agar tetap berkomitmen untuk mendapatkan poin, kalau bisa memenangkan pertandingan. Saya yakin Arema butuh permainan yang spesial untuk bisa mengalahkan Persela. Semoga persiapan yang kami lakukan akan memberikan hasil terbaik," harap Aji.

Superioritas Arema sedikit diragukan setelah hanya mendulang satu angka dari dua pertandingan terakhir. Jika sebelumnya tim Singo Edan tidak pernah kemasukan gol dalam empat laga, mereka tak lagi steril setelah kebobolan dua kali di dua laga kontra PSM Makassar dan Madura United.(okz)