Debat Pilgub DKI Putaran Kedua Dilaksanakan 12 April 2017

Senin, 20 Maret 2017

foto internet

JAKARTA - riautribune : Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta Betty Epsilon Idroos mengatakan bahwa KPU telah menetapkan jadwal pelaksanaan debat Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI putaran kedua.

“Iya, penyelenggarannya (debat Pilgub DKI) pada 12 April 2017,” ujar Betty lewat pesan singkat pada Tempo, Senin, 20 Maret 2017.

Meskipun begitu, Betty belum bisa mengkonfirmasi lokasi pelaksanaan debat, maupun temanya. KPU DKI pun harus menentukan moderator untuk memimpin debat Pilgub DKI putaran kedua itu. “Tentang tema nanti kami sampaikan ke publik dan pasangan calon,” kata dia.

Ketua KPU DKI Sumarno pun mengatakan bahwa elemen teknis debat Pilgub DKI putara kedua tersebut belum ditentukan. “Tanggal sudah diputuskan, tapi yang lain-lain sedang dalam proses pembahasan,” ujarnya.

Dia sebelumnya menyampaikan bahwa debat putaran kedua hanya akan dilaksanakan satu kali. Hal ini berbeda dengan putaran pertama di mana debat berlangsung hingga tiga kali, yaitu pada 13 Januari 2017, 27 Januari, dan 11 Februari.

Sumarno menekankan pentingnya pelaksanaan debat sebagai salah satu referensi masyarakat Jakarta untuk menentukan pilihan. Dia memastikan debat dilaksanakan paling lambat di pekan terakhir sebelum pemungutan suara.

Pilgub DKI putaran kedua menyisakan dua pasangan calon, yakni Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Di akhir putaran pertama, pasangan Basuki-Djarot menjadi pemenang dengan raihan suara 42,96 persen, sementara Anies-Sandi meraih 39,97 persen. Mereka mengalahkan pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni yang hanya mendapat 17,06 persen suara.(tmpo)