Hasil Kerja Dirjen di PT LIH Ditunggu Masyarakat Riau

Kamis, 03 September 2015

PEKANBARU-riautribune: Hasil kerja Dirjen Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup mengenai pembakaran lahan di wilayah kerja PT Langgam Inti Hibrido (LIH) masih di meja menteri. Belum ada pembicaraan lebih lanjut mengenai PT LIH ini. Hanya saja sedang dilakukan pengkajian lebih mendalam.

Ini berdasarkan informasi yang disampaikan anggota DPRD Riau, Sugianto. Menurut dia, mengenai PT LIH sedang dipelajari pihak Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup RI. Masih dipelajari data yang sudah diambil oleh Tim Dirjen dari lapangan. "Jadi, kita menginginkan pihak kementerian bisa bekerja sesuai dengan tugasnya. Menindaklanjuti seluruh hasil laporan masyarakat tersebut," ungkapnya.

Sementara itu pemeriksaan yang dilakukan Polda Riau terhadap 11 orang pegawai PT Langgam Inti Hibrido (LIH) ternyata hanya dimintai keterangan saja. Pernyataan ini disampaikan Humas PT LIH , Legiman kepada wartawan.

Legiman sendiri mengaku, keterangan yang dimintai pihak kepolisian ini sudah diberikan sesuai ketentuan berlaku. "Kita sampaikan keterangan apa yang ingin dimintai informasi oleh pihak kepolisian," ungkapnya. (wan)