BRI Sosialisasi Penyaluran Bansos Rastra Melalui BRILink

Selasa, 07 Februari 2017

illustrasi Internet

PEKANBARU  -  riautribune : Kanwil BRI Pekanbaru mengadakan  sosialisasi penyaluran bansos Rastra melalui sinergi Agen BRILink dengan Sahabat RPK. Acara tersebut dihadiri oleh perwakilan Agen BRILink dan Sahabat RPK yang ada di wilayah Kota Pekanbaru.

Agen BRILink BRI telah mendapatkan sertifikasi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia (BI) dalam mendukung program pemerintah untuk menciptakan layanan keuangan inklusif. Agen BRILink menjadi penyedia jasa layanan keuangan bagi masyarakat yang belum tersentuh jasa keuangan. Sehingga melalui Agen BRILink, diharapkan layanan keuangan dapat menjangkau hingga ke pelosok Indonesia dan menjangkau seluruh lapisan masyarakat baik nasabah maupun non nasabah yang lokasi domisilinya jauh dari kantor bank.

BRI bersama-sama dengan Agen BRILink serta Sahabat RPK (Rumah Pangan Kita) Bulog akan bersinergi untuk mendistribusikan bantuan sosial Rastra secara non tunai dengan menggunakan kartu ATM, yang dilengkapi dengan mesin EDC BRILink  BRI.

Agen BRILink dapat melayani pembukaan rekening simpanan, pinjaman (referral), dan asuransi mikro (AM KKM) serta melayani jasa keuangan lainnya sebagaimana fitur mini atm (setor dan tarik tunai, pembayaran tagihan PLN dan telepon, pembelian pulsa, pembayaran Briva, pembayaran pajak, pembayaran cicilan kendaraan, pembayaran kartu kredit dan transfer ke sesama rekening BRI maupun rekening bank lain serta melayani transaksi T-bank yaitu uang elektronik BRI berbasis server dengan menggunakan nomor handphone sebagai pengganti nomor rekening.


Pada kesempatan ini, Agen BRILink mendapat tambahan fasilitas berupa tambahan menu program pemerintah, untuk melayani masyarakat yang menjadi penerima bantuan dari Dinas Sosial Republik Indonesia.

Untuk saat ini BRI telah mempersiapkan Agen-Agen BRILink untuk melayani penerima Rastra dengan rasio 1 Agen melayani sebanyak 500 penerima Rastra yang tersebar di beberapa kecamatan di Kota Pekanbaru. Seperti Kecamatan Bukit Raya, Kecamatan Rumbai, dan kecamatan lainnya dengan tujuan untuk memudahkan akses KPM ( Keluarga Penerima Manfaat ) untuk menerima Rastra.

  Hingga Januari 2017, terdapat 2.683 Agen BRILink wilayah binaan Kanwil BRI Pekanbaru,  Agen BRILink ini tersebar di seluruh wilayah kerja Kanwil BRI Pekanbaru di wilayah Provinsi Riau dan Provinsi Kepulauan Riau.

  Dengan diadakannya sosialisasi ini, diharapkan mampu meningkatkan semangat Agen BRILink untuk selalu menjadi perpanjangan tangan BRI dalam melayani masyarakat dengan setulus hati. Informasi mengenai Bank BRI dapat di akses melalui situs www.bri.co.id.(rp)