Habib Rizieq: Rekaman Firza Husein Itu Fitnah!

Rabu, 01 Februari 2017

foto internet

JAKARTA - riautribune : Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab mengaku sudah banyak makan asam garam dengan fitnah yang menyerang dirinya.

Teranyar, Habib Rizieq difitnah melalui sebuah rekaman video yang berisi percakapan seseorang bernama Firza Husein yang sedang berkeluh kesah dengan Ema mengenai kisah asmaranya dengan Habib Rizieq. Ketua Dewan Pembina GNPF MUI itu menegaskan bahwa isi video yang diviralkan di jagat dunia maya tersebut sebagai fitnah.

"Tentang beredarnya rekaman fitnah yang mengatasnamakan Firza Husein dan juga saya, sekali lagi saya katakan itu adalah fitnah," kata Rizieq kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Rabu (1/2).

Menurut Rizieq, kasus ini sudah cukup jelas. Pasalnya, Firza tidak mengakui bahwa rekaman telepon dan screenshot percakapan WhatsApp itu miliknya. "Firza Husein menolak bahwa rekaman suara, foto, ataupun chat yang ada sama sekali beliau tidak bertanggung jawab dan tidak tahu-menahu," tambah Rizieq.

Sebagaimana diberitakan, kepolisian telah menerima laporan masyarakat terkait beredarnya konten-konten bermuatan pornografi itu. Polisi akan menggali keterangan ahli forensik digital dan biologi forensik untuk memastikan keasliannya.(rmol)