Polri Siap Amankan Pilkada

Kamis, 27 Agustus 2015

Kapolres Dumai AKBP Suwono menyematkan tanda kepada perwakilan peserta Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Siak tahun 2015 di Lapangan Bukit Gelanggang Jalan HR Soebrantas Dumai foto : jon

DUMAI-riautribune: Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Siak tahun 2015 dilakukan di Lapangan Bukit Gelanggang Jalan HR Soebrantas Dumai Rabu  (26/8) kemarin. Sebanyak 850 personil terdiri dari anggota Polri, TNI, Satpol PP, Dishub, Gerakan Pramuka Kwarcab Dumai serta PPK dan PPS dilibatkan dalam kegiatan tersebut.

Kapolres Dumai  AKBP Suwono mengatakan, gelar pasukan dilakukan sebagai representasi kesiapan Polri dalam pengamanan dan mensukseskan Pilkada Dumai. Namun, kata Kapolres, tentu saja tak cukup hanya aparat keamanan, masyarakat Dumai juga diharapkan kesadarannya untuk ikut mengamankan.

Tahapan Pilkada, jelas Kapolres, memiliki potensi kerawanan yang perlu disikapi dengan baik. Untuk itu, semua pihak diminta turut berpartisipasi menciptakan situasi aman, damai dan kondusif. "Sebanyak  362 personil diterjunkan untuk pengamanan tahapan Pilkada Dumai di 530 TPS. Untuk itu  jajaran pengamanan  perlu proaktif dalam rangka suksesnya Pilkada ini,” pinta Sowono.

Kapolres juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran TNI yang telah turut serta dan proaktif melakukan pengamanan di Kota Dumai, termasuk mengamankan objek vital yang ada di Dumai. Begitu juga kepada jajaran pengamanan lainnya, diminta untuk selalu bekerjasama dengan menjalin komunikasi yang baik.

"Mari kita jaga harmonisasi, pegang teguh netralitas, berikan perlakuan yang sama. Ayo kita sukseskan Pilkada Dumai dengan menjaga netralitas. Polri menjamin tidak akan berpihak kepada salah satu calon Walikota dan Wakil Walikota Dumai,” tegas Kapolres. (jon)