Sekda Kota Pekanbaru Sidak di Tiga Dinas

Selasa, 27 Desember 2016

foto hrc

PEKANBARU - riautribune : Pasca cuti bersama, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru menggelar inspeksi mendadak (Sidak), Selasa (27/12/2016). Hasil sidak, diketahui banyak pegawai yang bolos.

Sidak dilakukan di tiga Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Seperti di Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), Dinas Koperasi dan UMKM serta Dinas Pendapatan Daerah.

Di Disperindag, diketahui ada 17 pegawai dan Tenaga Harian Lepas (THL) yang tidak hadir. Dari 82 pegawai atau Aparatur Sipil Negara (ASN), ada 10 ASN yang tidak hadir tanpa keterangan, satu ASN izin dan lima ASN cuti.

"Yang THL ada 14, tidak hadir satu orang," kata Sekda Kota Pekanbaru, M Noer MBS kepada Wartawan.

Sementara, di Dinas Koperasi dan UMKM, dari 50 ASN, ada delapan ASN yang tidak hadir tanpa keterangan, tiga ASN izin dan tiga ASN cuti. Sedangkan jumlah THL 13 orang, satu tidak hadir.

"Di Diapenda, jumlah ASN 48 orang. Satu tidak hadir, tiga izin, tiga sakit dan dan dua cuti. THL-nya 36 orang. Tidak hadir empat orang dan izin dua orang," jelasnya.(hrc)