SMK Pertanian Magang di Inkubator

Kamis, 13 Oktober 2016

PEKANBARU - riautribune :  SMKN 1 Pertanian Bengkalis mempercayakan inkubator fakultas pertanian Universitas Riau sebagai tempat magang terpercaya dan berkualitas, hal ini terlihat dari kehadiran 24 siswa-siswi yang saat ini tengah menjalankan praktek kerja. Demikian diungkapkan oleh Ahmad Rifai,SP,MP selaku ketua Inkubator, Rabu (12/10) di lahan Inkubator UR Panam.

    “24 siswa ini nantinya akan digembleng dalam pengusaan ilmu lapangan tentang pertanian, memahami karakter jenis tanaman, hingga pada praktek pengembangan. Dan sebagai informasi kepada public, saat ini kita bersedia untuk menerima murid magang SMK pertnian se-Riau silahkan bergabung kita akan memberikan ilmu pertanian kepada anak- anak untuk pengembangan pertanian di Riau,”Ucap Kandidat Doktor USM ini.

  Bahkan dalam waktu dekat inkubator fakultas pertanian UR akan menerima kehadiran ada SMK pertanian pangkalan kuras, kemudian dari bantan, dan dari smk pertanian lubuk dalam.

   ‘Yang pasti kami siap menampung generasi-generasi pertanian ini, sebagai upaya untuk mengkuatkan generasi masa depan.Selain untuk magang, kami pun siap ingin uji kompetensi sesuai standar BNSP, jadi setelah magang mereka bisa lanjut kompetensi.

Setelah magang mereka akan mendapatkan sertifikat yang dikeluarkan oleh LSP Pertanian, karena kita disini sekaligus tempat magang pendidikan pertanian dan tempat uji kompetensi karena 2 lembaga itu ada dsini,”Ulas Ahmad Rifai.

  Retno (15) salah satu siswa mengaku cukup apresiasi atas fasilitas pendidikan dan pelatihan yang dimiliki oleh inkubator Fakultas Pertanian Universitas Riau. "Saya bersyukur bisa mengikuti magang disini, jadi selama ini kami hanya mengenal teori, bisa langsung aplikasikan di lapangan,"Ucap siswa SMK bantan ini.(rls)