Jelang Lawan Persipura, PSM coret Sembilan Pemain

Jumat, 26 Agustus 2016

foto internet

MAKASSAR – Jelang laga melawan tim Mutiara Hitam, PSM umumkan melepas 9 pemain di akhir putaran pertama kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016.

Salah satu nama dari kesembilan itu yakni eks kiper Persebaya, Dimas Galih. Di awal kompetisi ia sempat dipercaya sebagai penjaga gawang utama PSM, namun belakangan posisinya tergusur oleh Syaiful, penjaga gawang lokal.

“Kesembilan pemain yang akan di lepas adalah Dimas Galih, Jajang, Tata, Sumardi, Erik, Basri dan tiga junior, Hasan, Fadlan dan Andri,” ungkap Munafri, Chief Executif Officer (CEO) PT. PSM di Stadion Andi Mattalatta, Kamis (25/08/2016) .

Keputusan itu diambil pihak manajemen PSM, lantaran mereka tidak masuk dalam skema formasi PSM asuhan Robert Rene Albert.

“Tidak bergabung lagi diputaran kedua, kita sudah panggil mereka. Menurut pelatih tidak cocok dengan skema nanti di putaran kedua,” ujar Munafri.

Minggu nanti (28/8), PSM akan menjamu Persipura. Rencananya, tim Juku Eja akan melepas kesembilan pemain secara resmi usai laga tersebut.(okz/rt)