Adu Beringas Persik Kediri vs Sidoarjo United

Sabtu, 23 Juli 2016

foto internet

KEDIRI - Pertarungan di Stadion Brawijaya Kediri antara Persik Kediri dan Sidoarjo United, Sabtu (23/7) sore, menjadi ajang uji keberingasan dua tim di Grup 6. Keduanya menjadi tim paling produktif di Indonesia Soccer Championship (ISC) B Grup 6 dengan melesakkan 15 gol sejauh ini.

Artinya, duel di Brawijaya berpotensi menyuguhkan persaingan menarik karena dua tim sama-sama membawa ambisi tinggi. Persik tidak ingin pesaing di bawahnya terus mendekat, sementara Sidoarjo United berupaya memburu posisi lebih baik di papan klasemen.

Saat produktivitas dalam level yang sama, perbedaan terlihat dalam kemampuan bertahan atau angka kebobolan. Macan Putih jauh lebih unggul karena baru kemasukan empat gol dalam tujuh laga, sedangkan Sidoarjo United mengalami kebocoran 12 gol.

Kendati lawan terlihat rapuh, Persik tetap memperbaiki finishing yang hilang ketika ditahan PSBK Blitar tanpa gol pekan lalu. "Ya, kami harus kembali produktif. Sidoarjo United sudah kebobolan banyak gol, tapi semuanya tergantung kami sendiri," ungkap Kas Hartadi, Pelatih Persik.

Wimba Sutan dkk diinstruksikan lebih ganas dan efisien dalam melahap setiap peluang. Kas optimistis timnya bisa kembali tajam dengan persiapan sepekan terakhir. Menurutnya Persik tidak mengalami masalah apa pun dan yakin bisa kembali ke jalur kemenangan.

"Tak ada masalah apa pun. Secara teknis bagus, mental juga bagus, kami siap bermain maksimal. Sekaligus Persik perlu berhati-hati karena Sidoarjo United saya lihat terus berkembang dan sulit dikalahkan. Catatan gol mereka juga sama dengan Persik," sambungnya.

Wimba Sutan dan Fachrudin bakal bersaing dengan penyerang Sidoarjo United macam Sutrisno dan Ahmad Hamdan. Serangan-serangan cepat diprediksi bakal sering terlihat di laga nanti jika melihat bagaimana karakter kedua tim.

Pelatih Sidoarjo United Harmadi mengatakan timnya tidak akan tanggung-tanggung dalam mengejar poin di Kediri. Dirinya sudah mempersiapkan pemainnya secara maksimal untuk mendulang kemenangan di stadion berdaya tampung 15.000 penonton itu.

"Sidoarjo United sangat membutuhkan poin agar tetap bersaing di klasemen. Kami tak ingin setengah-setengah dalam bertanding dan berupaya keras memenangkan pertandingan. Saya tahu sulit, tapi kami harus berusaha karena itu bukan mustahil," ujar dia.

Persatu mendapat bekal lumayan sebelum berjibaku di Brawijaya, sebab pekan sebelumnya mereka mampu menahan imbang Persatu Tuban 1-1 di Stadion Lokajaya, Tuban. Berbekal hasil itu, tim hasil penyatuan Deltras dan Persida Sidoarjo ini berupaya melipatgandakan motivasi demi menambah angka.(okz/rt)