Pekanbaru di Level Keamanan Terendah, DPRD Riau Berharap Ini Jadi Momen Perbaikan Citra Polisi

Senin, 10 Oktober 2022

Anggota DPRD Riau Dapil Kota Pekanbaru, Ade Hartati Rahmat.

PEKANBARU - Anggota DPRD Riau Dapil Kota Pekanbaru, Ade Hartati Rahmat, angkat bicara terkait perampokan yang terjadi pada dua ritel di Kota Pekanbaru, Senin dini hari (10/10/2022).

Dikatakan Ade, dalam beberapa waktu belakangan, situasi di Kota Pekanbaru memang sangat rawan kriminalitas, dia bahkan menyebut kondisi ini adalah level keamanan terendah di Kota Pekanbaru.

Dengan kondisi rawan seperti ini, politisi Partai PAN tersebut berharap agar kepolisian bisa menjadikan momentum ini untuk mengembalikan citra polisi, yang diterpa beberapa isu negatif.

"Ini harus jadi titik balik kepercayaan masyarakat kepada polisi, dan masyarakat harus sadar juga bahwa kepolisian secara instansi sangat kita butuhkan. Polisi adalah penjaga keamanan kita," ujar Ade, Senin (10/10/2022).

Diakui Ade, dia sendiri memang merasakan bagaimana mencekamnya Pekanbaru, terutama diatas jam 10. Dimana, Kota Pekanbaru seperti daerah yang tidak ada aturan.

"Setiap malam, apalagi kalau malam minggu, itu jalanan seperti tidak ada aturan lagi, balap liar, bekal dan semacamnya, kita semua sangat merasakan itu," tutupnya.

Sebagai informasi, Satreskrim Polresta Pekanbaru saat ini sedang mendalami kasus perampokan yang terjadi di sebuah Indomaret, Jalan Soekarno Hatta, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru yang terjadi pada Senin (10/10/2022) sekitar pukul 04.30 WIB.

Tak hanya itu, Indomaret di Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Sidomulyo Timur, Kecamatan Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru, Riau, Senin (10/10/2022) subuh tadi juga menjadi sasaran rampok.***