Ketua FKPPI Rohil Lantik Pengurus Rayon Khusus FKPPI Pirdam Bagan Manunggal

Ahad, 28 Agustus 2022

BAGANSIAPIAPI, Riautribune.com - Ketua Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan dan Putra-Putri ABRI (FKPPI) Rokan Hilir (Rohil) Rudi Bintoro, melantik Pengurus Rayon Khusus (RK) FKPPI Pirdam Bagan Manunggal, bersama 6 Pengurus Rayon (PR) FKPPI Kecamatan, Sabtu (27/8/2022). 

Pelantikan dilangsungkan di Aula Bagan Manunggal, Pirdam, Kepenghuluan Bagan Manunggal, Kecamatan Bagan Sinembah, Rohil. Dihadiri Pengurus dan Anggota FKPPI Rohil, Warakawuri, Puranawirawan TNI, Kapolsek Bagan Sinembah, Danramil 03 Bagan Sinembah, Camat Bagan Sinembah, dan lain-lain. 

Adapun ke 7 PR FKPPI Kecamatan tersebut,  PR FKPPI 01 Bagan Sinembah, diketuai Wukir Wiyono Sahrul, PR 03 FKPPI Balai Jaya, diketuai Eti Ratna Dewi, PR 04 FKPPI Basira, diketuai Edi Suhendra. 

Selanjutnya, PR 05 FKPPI Simpang Kanan, diketuai Suratno SH, PR 07 FKPPI Tanjung Medan, diketua Joko Irwanto, PR 09 FKPPI Bangko Pusaso, diketuai, Azizi, dan PR Khusus Pirdam Bagan Manunggal, diketuai Zulkarnain. 

"Selamat dan sukses kepada  pengurus Rayon Kecamatan, dan Rayon Khusus yang baru saja dilantik. Diharapkan dapat menjaga kekompakan antar anggota dan pengurus, serta dapat bersama-sama  memajukan FKPPI Rohil," kata Ketua FKPPI 0411 Rohil, Rudi Bintoro. 

Mantan Pengulu Bagan Manunggal ini, juga menyampaikan apresiasi dengan terbentuknya Pengurus Rayon Khusus Pirdam. Yang mana, kata Bintoro, banyak anggotanya asli dari Putra-Putri TNI/Polri. 

"Mari kita berikan semangat dan dukungan kepada Ketua Rayon Pirdam. Semoga kedepan dapat memberikan nama harum di Pirdam, khsusnya Perumahan Inti Rakyat Daerah Militer. PR Khusus ini satu-satunya di Rohil, dan di Provinsi Riau, yakni Pirdam di Kepenghuluan Bagan Manunggal, Kecamatan Bagan Sinembah," ujar Rudi. 

Kepada Danramil dan Kapolsek, Rudi turut menyampaikan terimakasih, atas kesediaan menjadi Pembina Rayon PR FKPPI Kecamatan, dan PR Khusus.  "Semoga kedepan dapat membimbing dan membina rayon tersebut," ujar Rudi. 

Para Putra-Putri TNI/Polri yang tergabung didalam FKPPI Rohil, harapannya, dapat menjadi generasi penerus pengabdian TNI-Polri, menjunjung tinggi Sapta Marga, serta  membawa nama baik orang-orang tua. 

Mungkin sekarang ini, sebut Rudi, orang tua pensiunan TNI/Polri tidak lagi bersama. Namun, terang Rudi, semangat juang sebagai Putra-Putri Punarawan dan Putra-Putri TNI/Polri, mempunyai tangungjawab moral,  sebagai OKP yang berbasikan keluarga besar TNI/Polri. 

"Maka dari itu, mari tunjukan kepada pemerintah, maupun sesama organisasi, orang tua kita dan juga kepada pembina dan panasehat, bahwa FKPPI dapat turut serta membangun daerah," ujarnya. 

Dandim 0321/Rohil Letkol Inf Muhammad Erfani SH MTr Han, diwakili Danramil 03 Bagan Sinembah Kapten Inf M Manurung turut mengucapan selamat kepada pengurus Rayon FKPPI Kecamatan, dan Rayon Khusus yang baru saja dilantik. 

"Semoga tetap menjaga soliditas dan nama baik organisasi, ciptakan loyalitas seluruh pengurus sekaligus harus membuktikan eksistensi dan kiprah nyata bagi kemajuan masyarakat," pinta Danramil. 

Danramil juga berharap, FKPPI sebagai wadah organisasi Putra-Putri Purnawirawan dan Putra-Putri TNI/Polri harus memberikan contoh yang terbaik kepada sesama rekan di internal FKPPI. 

"Maupun dengan seluruh komponen masyarakat yang ada di Rohil pada umumnya, agar tercipta iklim yang kondusif yang menjadi harapan kita bersama," jelas Kapten Inf M Manurung. (amran/rilis)