Ketua Fraksi PDIP Dewan Kota Pekanbaru : Semoga Tercipta Kota Pekanbaru yang Lebih Baik

Kamis, 23 Juni 2022

PEKANBARU, Riautribune.com - Merayakan Hari Jadi kota Pekanbaru ke-238, Ketua Fraksi PDIP di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) kota Pekanbaru, Victor Parulian yang akrab dipanggil Babe, harapkan pihak Pemko layani keluhan masyarakat yang menjadi permasalahan di kota Pekanbaru.

"Di hari jadi kota Pekanbaru yang ke-238 tahun, semoga ke depannya kita bisa memberikan pelayanan yang terbaik bagi warga (Pekanbaru). Kita akan berkoordinasi dengan pihak Pemko terkhusus bapak Pj Walikota, Muflihun untuk bisa menyelesaikan persoalan di kota Pekanbaru," ucap Babe kepada Riautribune pada Kamis (23/6/2022).

Terkait dengan permasalahan pokok di kota Pekanbaru, Babe memaparkan beberapa polemik yang dikeluhkan masyarakat kota Pekanbaru.

"Kalau ditanya apa yang menjadi polemik saat ini, tentu yang paling sederhana adalah persoalan sampah dan banjir. Tapi akhir ini memang sudah berkurang. Tapi jangan berbesar hati dulu," harap Babe.

"Pak Muflihun selaku Pj Walikota memang sudah melakukan tugasnya. Tapi kita harapkan untuk lebih memperhatikan masalah pendidikan, seperti pengembangan sekolah, serta sampah dan banjir. Drainase dan jalan juga diperhatikan," tambah Babe.

Ia juga menghimbau kepada pihak terkait agar memberikan pelayanan maksimal untuk kepentingan masyarakat.

"Kita tentunya mengharapkan agar pihak-pihak pelayanan publik untuk memberikan pelayanan terbaik, sehingga kedepannya semoga akan tercipta situasi yang kondusif dan kota Pekanbaru yang lebih baik," tutup Babe. (Reynold)