Bupati Rohil Tinjau Korban Kebakaran di Jalan Pulau Baru

Kamis, 02 Juni 2022

BAGANSIAPIAPI - Bupati Rohil Afrizal Sintong mengunjungi dan menyerahkan bantuan sembako kepada dua keluarga korban kebakaran rumah di Gang Alwaris, Jalan Pulau Baru, Kelurahan Bagan Barat, Kecamatan Bangko, Bagansiapiapi, Rabu (1/6/2022) petang.

Adapun kedua kepala keluarga yang rumahnya terbakar tersebut adalah R Panjaitan (70) dan Adun Sihombing (55). Kebakaran tersebut terjadi Jumat (27/5/2022) sekitar pukul 18.30 Wib. Pascai rumah mereka terbakar, para korban dan keluarga tinggal menumpang di rumah saudara dan tetangga. 

Kedatangan Bupati Rohil Afrizal Sintong, ditemani Camat Bangko Aspri Mulya S.STP MSi, beserta staf. Bantuan sembako antaranya berupa beras, telur, minyak makan, dan gula. 

"Bantuan sembako yang diserahkan ini merupakan swadaya dari Camat Bangko Aspri Mulya. Mudahan-mudahan bantuan dari Camat Bangko ini bisa meringankan beban saudara kita yang menjadi korban kebakaran, dan semoga sabar menghadapi musibah ini," kata Bupati. 

Pada kesempatan itu, Bupati Afrizal Sintong turut menyampaikan rasa empati yang mendalam terhadap para korban dan keluarga. Bupati menyebutkan sebelumnya Pemkab Rohil melalui Dinas Sosial juga telah menyerahkan bantuan kepada para korban. 

"Kedepan pemerintah daerah juga akan berupaya membantu agar dua unit rumah warga tersebut bisa dibangun lagi," jelas Bupati. 

Bupati mengingatkan masyarakat agar senantiasa behati-hati dan secara aktif melakukan pengecekan instalasi listrik. "Tujuannya meminimalisir terjadinya kebakaran akibat listrik," pungkas Bupati. (amran)