Panas! Nirina Zubir Walk Out Saat Live Bahas Kasus Tanah

Jumat, 19 November 2021

Foto : Istimewa

JAKARTA, Riautribune.com - Artis Nirina Zubir walk out dari program Apa Kabar Indonesia yang disiarkan langsung tvOne saat membahas kasus mafia tanah. Pihak tvOne memberi penjelasan soal peristiwa ini.

Pada Jumat (19/11/2021), Nirina Zubir terlihat hadir dalam program Apa Kabar Indonesia dengan judul 'Rumah Ditilap Mafia Tanah, Nirina Menggugat'.

Dalam potongan video yang beredar, terlihat Nirina Zubir menyampaikan protes soal kehadiran pria yang disebut sebagai pengacara tersangka Riri Khasmita.

"Saya kecewa sekali sama tvOne karena saya memberikan waktu saya untuk memberikan klarifikasi untuk bicara dengan BPN. Tidak diberi tahu bahwa ada lawyer yang baru datang, kemudian mengambil waktu saya dan menjelaskan asal-asalan. Jadi terima kasih memberikan panggung kepada orang yang tidak layak ini. Saya tinggalkan ini," ucap Nirina sambil pergi dari lokasi.

Selain itu, Nirina Zubir juga menyampaikan kekecewaannya kepada tvOne lewat akun Instagram-nya. Dia menuntut tvOne menyampaikan permintaan maaf.

"tvOne menjebak Nirina live bersama seseorang yang adalah mengaku kuasa hukum dari tersangka, Riri Khasmita, yang kita ketahui bukan dia. Kalau pun itu dia lawyer baru, oh come on banyak lawyer-lawyer yang saat ini bermunculan. Masa dikasih panggung sama tvOne, I'm very disappointed dan saya dan lawyer saya juga meminta surat permohonan minta maaf dari tvOne. Saya tunggu," tuturnya.

Pihak tvOne kemudian buka suara. Penanggung jawab program Apa Kabar Indonesia Malam, Eduardus Karel Dewanto, mengatakan tvOne tidak bermaksud menjebak Nirina.

"Sama sekali tvOne tidak bermaksud menjebak, seperti disampaikan Mbak Nirina dengan menghadirkan pengacara tersangka Riri. Semata mata, kehadiran pengacara tersangka tersebut untuk memenuhi kaidah pemberitaan yang seimbang dan menghormati asas praduga tak bersalah," demikian penjelasan Eduardus yang diunggah di Instagram resmi tvOne.*