Terbaring Sakit Sejak 2014, Prof Tabrani, Tokoh Riau Merdeka Ini Ulang Tahun ke-80

Kamis, 30 September 2021

Prof Tabrani Rab terus mendapatkan perawatan terbaik dari keluarga

PEKANBARU, Riautribune.com - Tokoh masyarakat Riau Prof Dr Tabrani Rab hari ini berulang tahun yang ke-80. Sayangnya, tokoh Riau Merdeka ini masih dalam kondisi terbaring sakit. Prof Dr Tabrani tak lagi dapat beraktivitas seperti biasa sejak terserang stroke pada tahun 2014.

Ucapan selamat ulang tahun pun disampaikan keluarga dan kerabat. Putri Prof Dr Tabrani, Susiana Tabrani mengunggah ucapan dan sejumlah foto pria yang dikenal kerap mengenakan baju berwarna putih tersebut.  "Papa Sayang..We Love You Very Much Indeed. Ayahanda Milad ke-80 hari ini, 1941-2021," tulisa Susiana di akun Facebooknya.

"Sudah 7 tahun ayahanda di rumah kami, Terjaga baik dengan segenap cinta..Alhamdulillah," sambungnya.

Unggahan Susiana ini dikomentari sejumlah warganet di Riau. Mereka turut memberikan ucapan dan doa terbaik untuk pria kelahiran Bagansiapi-api tersebut.

"Doa yang terbaik buat bang Tabrani, semoga selalu dalam lindungan dan ridho Allah SWT. Terima kasih sudah banyak membantu saya saat menjabat sebagai Ketua umum Dewan pimpinan Pusat Ikatan Pemuda Melayu Riau (IPMR) pada tahun 1993-1996, semoga menjadi amal ibada," tulis Azizon Nurza.

"Barakallahu Fii Umurik, semoga senantiasa sehat dan dalam lindungan Allah Azza Wa Jalla," komentar Rahmad Rahim.

"Selamat hari jadi Ngah Tab, semoga panjang umur sehat selalu bahagia lahir bathin, lebih disayangi Allah SWT dan diberi curahan rahmatan lil Alamiin," komentar Said Iwan Rafli.