DPRD Riau: Itu Kejahatan Kemanusiaan!

Senin, 12 Juli 2021

PEKANBARU,Riautribune.com - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Riau, Yulisman mewanti - wanti agar tidak ada oknum yang melakukan permainan harga obat saat pandemi Covid-19 saat ini. Dan bila ada yang melakukan permainan harus ditindak tegas.

Yulisman mengatakan, saat ini di daerah lain sudah ada indikasi permainan harga sejumlah obat-obatan untuk Covid-19. Maka hal tersebut jangan sampai terjadi di Riau.

"Kita mengharapkan agar di Riau tidak sampai terjadi permainan harga obat-obatan dan permainan lainnya. Di saat pandemi mempermainkan obat dan harga obat, itu kejahatan kemanusiaan, atau kejahatan berat," kata Yulisman, Senin (12/7/2021).

Politisi Golkar ini meminta kepada semua elemen masyarakat, termasuk pelaku usaha obat-obatan juga untuk bersama-sama menyelematkan masyarakat dari ancaman Covid-19 saat ini.

"Jangan malah mencari keuntungan di tengah penderitaan masyarakat saat ini, kita harus bersama-sama dengan pemerintah dalam menghadapi Pandemi ini," tukasnya.

Untuk diketahui, pemantauan secara ketat terhadap harga obat-obatan untuk pasien Covid-19 akan dilakukan Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Riau.

Pemantuan ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi agar tidak terjadi permainan harga di tengah kekhawatiran naiknya kasus penyebaran Covid-19 di Provinsi Riau.

"Kami akan melakukan pemantauan harga obat-obatan di Riau agar tetap dijual pada harga yang rasional," kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Riau dr Indra Yovi dalam konferensi pers.