Cerita Ronaldo Pinjam Stadion untuk Latihan di Tengah Pandemi

Rabu, 15 April 2020

Madeira - Cristiano Ronaldo diketahui meminjam Stadion Madeira untuk tetap berlatih di tengah pandemi. Berikut cerita peminjaman yang dilakukan striker Juventus itu. 

 

Ronaldo kini berada di Madeira, Portugal, untuk mengisolasi diri dari pandemi virus corona. Selama di kampung halamannya, pemain 35 tahun itu rupanya tetap berlatih.

 

Eks pemain Sporting Lisbon, Manchester United, dan Real Madrid itu rupanya bisa berlatih di stadion. Ia menggunakan kandang klub Nacional de Madeira, yakni Stadion Madeira, untuk berlatih.

 

Presiden Nacional, Rui Antonio Macedo Alves, menjelaskan bahwa Ronaldo memang meminjam stadion. Tanpa pikir-pikir, Nacional pun mengizinkannya, meski sempat menimbulkan pro kontra sebab CR7 dinilai tidak menghormati aturan isolasi di rumah.

 

"Cristiano menghubungi kami dan kami senang memberinya kesempatan. Kami mematuhi standar kesehatan dan protokol Madeira yang terkait dengan COVID-19, dimulai dengan menghormati jarak aman," kata Macedo kepada Tuttosport. 

 

"Menonton Cristiano berlatih membuat saya merasa lebih muda, kembali ke masa lalu. Dia dalam kondisi sangat baik. Dia berlatih keras dan dia berharap untuk bermain lagi," tambah manajer asal Portugal itu.

 

Sebelum kompetisi disetop, Ronaldo sedang membantu Juventus bersaing di Serie A. Macedo pun berharap yang terbaik kepada pemilik 5 Ballon d'Or itu. 

 

"Dia terlihat bahagia di Juventus. Saya pikir dan berharap dia akan bertahan di sana untuk beberapa tahun lagi. Saya berharap dia memenangkan Scudetto, Liga Champions, dan Ballon d'Or. Saya berharap sebagai Bianconero," ujarnya.(dsc)