Gubri Ucapkan Selamat Bertugas untuk Kapolda Riau yang Baru

Selasa, 01 Oktober 2019

PEKANBARU - Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi resmi menjadi Kapolda Riau, sekaligus menggantikan posisi Kapolda Riau Widodo Eko Prihastopo yang sebelumnya dijabat Irjen Widodo Eko Prihastopo.

Irjen Pol Agung Setya dilantik langsung oleh Kapolri Jenderal Tito Karnavian bersama dua Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) baru di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (30/9/2019) kemarin.

Pergantian posisi ini berdasarkan surat Telegram Kapolri nomor ST/2569/IX/KEP/2019, yang ditandatangani AS SDM Kapolri Irjen Eko Indra Heri S.

Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar saat ditanya tanggapannya terhadap Kapolda Riau yang baru mengatakan kepada halloriau.com, semoga Kapolda Riau yang diberikan amanah oleh Kapolri bisa melakasanakan tugasnya dengan baik.

"Harapan saya mudah-mudahan sukses di sini, dan selamat bertugas Pak Kapolda Riau yang baru semoga dapat bersinergi dengan semua Forkopimda, tokoh masyarakat Riau dan semua pihak yang ada disini," kata Syamsuar, Selasa (1/10/2019) siang usai menghadiri acara HUT BKMT.

Syamsuar juga menghimbau/mengajak seluruh masyarakat Riau dan semua pihak untuk mendukung kinerja Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi agar bisa melaksanakan tugas yang telah dipercayakan Pak Kapolri. "Kita dukung Pak Kapolri Riau yang baru, semoga Riau lebih baik lagi ke depannya," ungkapnya. (hrc)