Plt Gubri Wan Thamrin Hasyim Klaim Riau Aman dan Tanpa Gejolak Kesukuan

Sabtu, 07 April 2018

PEKANBARU - Riautribune:Plt Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim mengklaim jika tidak ada gejolak kesukuan atau daerah di Riau. Dikatakan Wan Thamrin, selama ini masyarakat yang ada di Riau hidup dengan damai tanpa gejolak yang berarti. "Tidak ada perpecahan, tidak ada gejolak.

 

Di Riau masyarakat kita hidup dengan damai," kata Wan Tharim pada saat membuka Musyawarah Besar Persatuan Keluarga Daerah Piaman (PKDP) V di Balai Serindit, Pekanbaru Jumat 6 April 2018.

 

Dilanjutakan Wan Thamrin, hubungan Riau dengan provinsi tetangga seperti Jambi dan Sumatera Barat juga tidak ada masalah. Apalagi, kata dia, dulu semua daerah ini tergabung di satu provinsi, yaitu Provinsi Sumatera Tengah.

 

"Jadi, semua masalah seperti kedaerahan dan kesukuan tidak ada di Riau. Hubungan Riau dengan daerah sekitar seperti Sumatera Barat dan Jambi juga baik," klaim Wan Thamrin. "Kita ini juga bersaudara dan punya banyak kesamaaan dengan daerah tetangga. Contohnya, sama-sama makan sirih," pungkasnya. (bpc)