DPRD Riau Minta Pengawasan Pelabuhan Rakyat Diperketat

Selasa, 03 April 2018

PEKANBARU - Riautribune:Anggota DPRD Riau, Asri Auzar meminta aparat keamanan memperketat pengawasan terhadap pelabuhan rakyat.

 

Dikatakan Asri Auzar, pelabuhan rakyat tetap harus dioperasikan demi kepentingan rakyat, namun pengawasannya lebih diperketat agar tidak menjadi masuknya barang ilegal.

 

"Barang-barang haram ini, barang seludupan ini, banyak yang masuk lewat dari pelabuhan rakyat ini. Kan belum tahu kita kualitas dari barang tersebut, ntah halal atau tidak, beredar di masyarakat kita," kata Asri Auzar, Selasa 3 April 2018.

 

"Belum lagi untuk penyelundupan narkoba, juga memakai pelabuhan rakyat ini. Karena itu, kita minta aparat keamanan lebih memperketat pengawasan dari pelabuhan rakyat ini," tambahnya.

 

Dijelaskan Asri Auzar, pelabuhan rakyat ini harus tetap beroperasi, karena menjadi akses masuk bagi masyarakat ataupun nelayan di sekitarnya.

 

Meski demikian, harus ada upaya agar pelabuhan rakyat ini tidak dimanfaatkan pihak yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan kejahatan.

 

"Tentu saja pelabuhan rakyat ini tetap operasi. Jangan ditutup. Namun, pengawasannya saja yang harus lebih diperhatikan dan diperketat oleh aparat keamanan," pungkas Asri Auzar. (bpc)