Bupati Inhil Hadiri Launching Gemilang Televisi ( GGTV )

Selasa, 02 Januari 2018

TEMBILAHAN - riautribune : Bupati Indragiri Hilir H Muhammad Wardan mengharapkan Gemilang Televisi (GGTV) menjadi sumber informasi yang terpercaya bagi masyarakat daerah ini.

Harapan ini disampaikan Bupati H Muhammad Wardan saat Grand Launching Gemilang Televisi (GGTV), Minggu malam (31/12/17) sempena kegiatan Muhasabah Cinta Penghujung Tahun 2017 yang dipusatkan di Bundaran Jalan Sudirman Tembilahan.

Setelah Grand Launching ini dilanjutkan dengan penayangan video pendek yang berisikan berbagai cuplikan informasi dan kegiatan seputar Pemerintah dan Kabupaten Indragiri Hilir yang diproduksi oleh GGTV.

"Diharapkan, kehadiran Gemilang Televisi ini dapat menjadi sumber informasi yang terpercaya serta hiburan yang dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat Inhil," harapnya.

Sedangkan kepada kru GGTV beliau berpesan agar dapat meningkatkan kualitas berita dan tayangan beragam acara lainnya. "Agar dapat bersaing dengan media televisi lainnya di Indonesia, terutama di Provinsi Riau," katanya.

Usai launching, Bupati H Muhammad Wardan dan isteri Hj Zulaikhah Wardan berphoto bersama Kadiskominfo HM Thaher dan Kabid Layanan Informasi Trio Beni Putra serta kru GGTV.

Kegiatan Grand Launching ini dihadiri juga unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), para pejabat Pemkab Inhil dan masyarakat yang hadir malam itu.(rtc)