Kanal

Kemenhub: Ruangan Seorang Dirjen Disegel KPK

JAKARTA - riautribune : Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membenarkan ruangan yang disegel KPK adalah ruangan seorang Direktur Jenderal (Dirjen). KPK diketahui melakukan penyegelan itu terkait operasi tangkap tangan (OTT).

"Ada penyegelan. Tapi hanya di ruang Pak Dirjen aja," ungkap Plt Kepala Biro Humas Kemenhub Hengky Angkasawan kepada detikcom, Kamis (24/8/2017). Namun Hengky tak menyebutkan ruangan Dirjen mana yang disegel tersebut. Pihak Kemenhub pun masih menunggu konfirmasi dari KPK terkait hal itu.


"Ya kaitannya belum tahu dan belum ada informasi dari KPK, rilis KPK juga belum ada jadi kami posisinya sedang menunggu," katanya.

Ruangan dirjen yang disegel itu berada di di Gedung Karsa yang memang ditempati bagian direktorat. Hengky pun memastikan, jika KPK telah memberikan keterangan resmi, Kemenhub akan segera mengambil langkah selanjutnya.

"Nanti setelah ada rilis dr KPK maka kami akan menanggapi dan melakukan langkah-langkah ya," tuturnya.  KPK pun telah mengonfirmasi OTT itu. KPK menyebut ada sejumlah uang yang diamankan, sebagian besar terdiri dari mata uang asing.

"Kami konfirmasi benar ada OTT lagi yang dilakukan KPK di Jakarta kemarin malam," kata Wakil Ketua KPK Laode M Syarif ketika dikonfirmasi secara terpisah.(dtk)


 

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER