Kanal

Kalahkan Malaga 2-0, Real Madrid Juarai Liga Spanyol

 LA ROSALEDA - Real Madrid berhasil mengalahkan Malaga 2-0 dalam laga terakhir Liga Spanyol di Stadion La Rosaleda Senindini hari, 22 Mei 2017. Kemenangan itu sekaligus mengantar tim asuhan Zinedine Zidane ini menjuarai Liga Spanyol musim 2016/2017.

Kemenangan ini memastikan Madrid kokoh di puncak klasemen dengan 93 poin. Mereka unggul 3 poin dari Barcelona yang pada laga lainnya mengalahkan Eibar 4-2.

Dominasi Real Madrid sudah terlihat sejak babak pertama dimulai. Gol pertama diberikan Christiano Ronaldo saat pertandingan baru berjalan dua menit. Bola tinggi yang gagal diamankan lini belakang Malaga disambut oleh Isco dan diteruskan ke Ronaldo. Berhasil membobol gawang Idriss Carlos Kameni. Madrid unggul 1-0 hingga turun minum.

Malaga bermain cepat dan mulai menyerang di empat menit pertama paruh kedua laga tersebut. Tendangan Pablo Fornals masih bisa ditahan kiper Keylor Navas tanpa kesulitan.

Madrid kemudian menggandakan skor di menit ke-55. Tendangan pojok Tony Kroos langsung disambar Sergio Ramos namun masih bisa ditahan Kameni. Bola yang tak ditepis sempurna memantul ke dada Raphael Varane dan disambar kembali oleh Karim Benzema yang berada di depan gawang.

Gol kedua Madrid itu sempat dihujani protes oleh sejumlah pemain Malaga. Tindakan protes dari Kameni berbuah kartu kuning.

Malaga sempat balas menyerang namun berulang kali digagalkan oleh Navas. Sundulan tajam ke tiang jauh gawang Madrid oleh Ignacio Camacho di menit ke-58 pun mampu ditangkap dengan sigap oleh Navas.

Para suporter Madrid yang menonton di lokasi tampak tak sabar melakukan selebrasi menjelang peluit panjang wasit. Skor 2-0 tak berubah sampai pertandingan berakhir. Ini menjadi gelar pertama Real Madrid sejak 2011/2012 atau gelar yang ke-33 secara total. Mereka  selisih 9 gelar dari Barcelona.(tmpo)

 

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER