Kanal

GMMK Gelar Audensi Dengan Pemko Terkait Aksi Susulan 1000 Lilin.

PEKANBARU - riautribune : Gerakan Masyarakat Menuntut Keadilan (GMMK) Riau mengelar audiensi dengan Pemko Pekanbaru Kamis, 18 Mei 2017. Terkait wacana akan digelar Pembakaran Aksi susulan 1000 Lilin sebagai bentuk dukungan kepada Ahok oleh sekelompok orang, Yang rencanakan akan di gelar pada Jumat 19/5/2017 di tugu zapin Jl. Jendral Sudirman depan Kantor Gubernur Riau dan Mapolda Riau.

Rombongan GMMK Riau disambut baik oleh Plt Walikota Pekanbaru Edwar Sanger didampingi oleh Sekdako Pekanbaru HM Noer MBS di Rumah Dinas Walikota, Jl Ahmad Yani, Pekanbaru.

Aksi susulan 1000 lilin, yang rencananya akan digelar besok  menuai protes oleh warga masyarakat Riau yang tergabung di dalam GMMK Riau ini 38 ormas dan OkP Riau.

Aksi tersebut bukan hanya mengganggu ketentraman warga sekitar, aksi 1000 lilin yang sebelumnya sudah pernah dilakukan hanya mengotori Kota Pekanbaru akibat kerak lilin yang ditinggalkan begitu saja. Demikian disampaikan Komando GMMK Riau Yana Mulyana S.Pd.I Kamis, 18/5/2017.

Ust Yana mulyana Komando GMMK Riau, Aksi bakar lilin tersebut tidak seharusnya dilakukan di negeri melayu Pekanbaru. "Tidak tahu itu budaya darimana, yang jelas bukan budaya orang Riau, bukan budaya kita" sebut Ketua PW Persis Riau ini.

Dalam menanggapi penyampaian GMMK Riau ini Sekdako H.M.Noer.MBS dan Plt Walikota Pekanbaru Edwar Sanger  mereka meminta kepada semua pihak agar menjaga ketertiban Pekanbaru yang sudah kondusif saat ini. Jika demo jangan melanggar aturan yang ada. Melebihi batas waktu yg ditetapkan.

Apalagi jika sampai menyisakan sampah atau seperti kerak lilin. Pemko juga berterimakasih karena elemen ummat Islam telah berupaya membersihkan kerak lilin yg menempel di trotoar sebagai sisa demo pengunjuk rasa malam hari yang mendukung Basuki Cahaya Purnama alias Ahok.(kr)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER