Kanal

Atletico Madrid Hancurkan Sevilla di Vicente Calderon

MADRID - Atletico Madrid berhasil memangkas gap dengan Sevilla di papan klasemen sementara Liga Spanyol 2016-2017, setelah laga kedua tim di Vicente Calderon, Minggu (19/3/2017) malam WIB berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Los Rojiblancos.

Centre-back Diego Godin membuka keunggulan bagi tuan rumah di menit ke-37, sementara Antoine Griezmann dan Koke memperbesar skor di babak kedua. Tim tamu hanya bisa mencetak gol konsolasi via pemain pengganti Joaquin Correa di menit-menit akhir pertandingan.

Berkat raihan tiga angka di Vicente Calderon, armada Diego Simeone pun sukses memangkas jarak menjadi dua poin dengan Sevilla yang masih bercokol di urutan ketiga klasemen Liga Spanyol musim ini.

Sevilla melakoni start impresif dengan serangan-serangan yang dilancarkan trio Samir Nasri-Pablo Sarabia-Vitolo. Namun, peluang emas pertama dibuat oleh Atleti, tepatnya di menit 13 ketika Koke memberikan bola kepada Kevin Gameiro. Penyerang Prancis tersebut berhasil melewati kiper Sevilla Sergio Rico, tapi tembakannya hanya membentur mistar gawang.

Setelah itu, pertandingan berjalan cukup alot karena kedua tim bermain hati-hati dalam melancarkan serangan, sebelum akhirnya Atleti memecah kebuntuan di menit 37. Griezmann mengirim crossing ke area penalti yang disambut sundulan Godin dari jarak dekat. 1-0 untuk Atleti bertahan sampai turun minum.

Griezmann melewatkan kans emas di awal babak kedua, ketika tembakannya menyusul umpan Gameiro melebar dari tiang gawang. Tak lama kemudian, giliran Gameiro sendiri yang urung menjebol gawang Rico meski ia mendapat umpan brilian dari Yannick Carrasco.

Di menit 60, Griezmann akhirnya mampu menggandakan skor usai tembakan keras kaki kirinya dari luar kotak penalti menembus gawang Rico.

Atleti kembali menambah gol di menit 77. Kali ini giliran Koke yang melakukan finishing sempurna dari jarak dekat untuk mengamankan raihan tiga angka bagi Los Colchoneros.

Sevilla hanya bisa mencetak gol konsolasi yang dicetak Joaquin Correa, lima menit sebelum wasit meniup peluit panjang. (okz)

 

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER