Kanal

PSM Ditekuk Persela 2-1, Rene Alberts: Hasil Ini Tak Penting

JAKARTA - Pelatih Kepala PSM Makassar Robert Rene Alberts mengatakan kekalahan 2-1 yang diderita anak asuhnya dari Persela Lamongan, saat melakoni laga penyisihan grup C, Piala Presiden 2017, lantaran anak asuhnya bermain di bawah performa terbaiknya.

Laga yang dilangsungkan di stadion Si Jalak Harupat, kabupaten Bandung, pada Ahad, 12 Februari 2017 itu berlangsung cukup sengit. Kedua tim saling balas dalam melancarkan serangan.

"Kualitas pertandingan ini buruk karena banyak kesalahan yang dibuat kedua tim. Itu karena kita baru latihan tiga pekan di pra-musim ini," ujar Robert kepada awak media seusai laga.

Meski demikian, Robert menilai pertandingan kali ini cukup memberikan dampak positif bagi skuad berjulukan Juku Eja, lantaran bisa merotasi pemainnya. Dalam laga kedua babak penyisihan Piala Presiden kali ini, Robert memang melakukan banyak perombakan pemain.

Lebih dari 50 persen pemain yang tampil memang merupakan pemain yang pada laga sebelumnya saat melawan Persib, tidak diikutsertakan. Sebut saja Ferdinand Sinaga dan Zulkifli Syukur yang sebelumnya tidak dibawa ke Bandung, kali ini justru bermain full 90 menit.

"Hasil pertandingan ini tak penting. Kami memainkan semua pemain dalam dua pertandingan ini, dan kami terbebas dari cedera," ujar dia. Salah satu pemain Makassar, Hendra Wijaya mengatakan kecewa dengan hasil negatif yang ditorehkan skuad berjulukan Juku Eja kali ini.

Apalagi, kata dia, sebelumnya, skuad Juku Eja sempat memimpin laga, namun lantaran kurangnya konsentrasi lini belakang, akhirnya Persela mampu membalikan keadaan dan menang dengan skor 2-1.

"Kita sebagai orang Makassar pastinya kecewa tapi ini jadi pelajaran yang berharga untuk memasuki kompetisi yang sebenarnya," katanya.(tmpo)


 

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER