Kanal

Arsenal Gagal ke Semifinal Piala Liga Inggris 2016-2017

LONDON - Arsenal secara mengejutkan dikalahkan Southampton di babak perempatfinal Piala Liga Inggris 2016-2017, Kamis (1/12/2016) dini hari WIB. Pada laga yang berlangsung di Emirates Stadium ini, The Gunners -julukan Arsenal- kalah dua gol tanpa balas.

Hasil ini membuat langkah Arsenal pada ajang Piala Liga Inggris 2016-2017 harus terhenti di babak perempatfinal. Sementara itu, Southampton berhasil mengikuti jejak Liverpool dan Hull City yang sudah lebih dulu memastikan tempat di semifinal.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Southampton memulai babak pertama dengan baik. Meski bermain di kandang Arsenal, The Saints -julukan Southampton- terlihat bermain dengan nyaman. Bahkan, di 10 menit pertama, mereka mampu mengancam lini belakang The Gunners.

Gol! Permainan apik yang ditunjukkan di 10 menit pertama terbayar dengan gol pembuka yang dicetak oleh Jordy Clasie. Gol Clasie terjadi pada menit ke-13.

Gol bermula dari aksi Ryan Bertrand yang berlari menembus lini pertahanan Arsenal dan kemudian melepaskan umpan silang pendek dari sisi kiri. Meski sempat diblok bek The Gunners, Clasie dengan cepat memanfaatkan bola rebound dan mengubahnya menjadi gol. 1-0 untuk Southampton.

Dalam posisi tertinggal, Arsenal mulai meningkatkan intensitas serangannya. Di menit ke-21, Carl Jenkinson dari sisi sayap mencoba memanfaatkan umpan silang dari Aaron Ramsey. Namun sayang, usahanya masih belum membuahkan hasil.

Southampton terlihat membiarkan Arsenal menguasai bola sambil mereka menunggu momen yang pas untuk melakukan serangan balik. Di menit 32, Arsenal dapat peluang. Akan tetapi, kiper The Saints yakni Forster mampu mengatasinya dengan baik.

Bukannya mencetak gol, Arsenal justru kembali kebobolan. Gol Southampton kali ini lahir dari kaki Ryan Bertrand pada menit ke-38. Gol bermula dari kemampuan Davis memanfaatkan kesalahan yang dilakukan Jenkinson. Davis pun mengoper bola kepada Boufal yang langsung diteruskan kepada Bertrand. Bertrand pun sukses mengonversinya menjadi gol. Southampton unggul 2-0 atas tuan rumah.

Arsenal berusaha kuat mengejar ketertinggalan. Namun hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya babak pertama, masih belum ada gol yang diciptakan Arsenal. Tuan rumah pun sementara tertinggal dua gol tanpa balas.

Babak Kedua

Arsenal memulai babak kedua dengan lebih baik. Di lima menit pertama, The Gunners sudah mendapat beberapa peluang, salah satunya adalah peluang Ramsey pada menit ke-50 yang sayangnya masih mampu dihalau pemain belakang Southampton.

Di menit ke-59, giliran Lucas yang nyaris memecahkan kebuntuan Arsenal. Akan tetapi, upayanya masih belum membuahkan hasil. Begitu juga dengan peluang dari Granit Xhaka di menit ke-62 yang masih mampu diblok Forster.

Peluang kembali didapat tuan rumah pada menit ke-68. Coquelin mencoba peruntungannya dengan tembakan jarak jauh. Namun, bola masih jauh melambung dari sasaran.

Secara keseluruhan, Arsenal benar-benar mendominasi babak kedua. Akan tetapi hingga memasuki 15 menit terakhir babak kedua, masih belum ada gol yang dapat diciptakan pasukan Arsene Wenger.

Di menit ke-78, giliran Southampton yang mengancam lini pertahanan Arsenal. Keasikan menyerang membuat para pemain Meriam London telat untuk kembali ke wilayah mereka hingga akhirnya The Saints melakukan serangan balik cepat. Beruntung Gabriel masih mampu membuang upaya dari Long. Skor masih 2-0 untuk Southampton.

Peluang kembali didapat Arsenal pada menit ke-82 melalui kerja sama yang dilakukan Xhaka dan Oxlande-Chamberlain. Sayang, sepakan Chamberlain masih bisa dihalau oleh Yoshida.

Højbjerg! Di menit injury time babak kedua, mantan pemain Bayern Munich itu nyaris membuat Southampton makin jauh dari Arsenal. Namun, sepakannya hanya terhenti tepat di garis gawang kiper Arsenal, Martinez.

Peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan pun berbunyi. Arsenal harus mengakui keunggulan Southampton yang memenangkan laga dengan skor 2-0.(okz)
 

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER