Kanal

Komisi A DPRD Riau Jadwalkan Pertengahan Desember

PEKANBARU - riautribune : Komisi A DPRD Riau targetkan, seleksi calon komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) dan Komisi Informasi Publik (KIP) Provinsi Riau selesai pada tanggal 15 Desember mendatang.

"Paling lama tanggal 15 Desember sudah selesai semua. Calon komisioner KPID dan KIP Riau sudah ada," kata Suhardiman Amby, Sekretaris Komisi A DPRD Riau ,Selasa (29/11/16).

Saat ini sebutnya, panitia seleksi (Pansel) sudah menyerahkan sejumlah nama ke pihaknya untuk kemudian ditindaklanjuti. Termasuk melakukan fit and propertest calon komisoner yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

"Tugas Pansel KPID khususnya sudah selesai dan sudah menyerahkan hasilnya ke komisi A,l. Tahapan berikutnya fit and proper test, sekarang komisi A sedang menjadwal untuk melakukan tahapan selanjutnya," ungkap politisi Hanura ini.

Terakhir ia menyebut, komisioner KPID maupun KIP yang baru nantinya, bisa membawa lembaga yang dipimpinnya, lebih baik dari sebelumnya. Pihaknya tidak ingin, komisioner KPID maupun KIP terkesan hanya bisa menghabiskan anggaran saja.

"Komisioner yang baru nantinya mesti bisa membawa lembaga KPID maupun KIP jauh lebih baik," tutup politisi asal Kuansing ini.(rtc)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER