Kanal

Tanpa Boaz Persipura Siap Ladeni Beruang Madu

JAYAPURA - Pelatih Persipura Jayapura, Angel Alfredo Vera tidak menyoal jika tim asuhannya bermain tanpa Boaz Teofillius Erwin Solossa dan Yohanes Ferinando Pahabol. Alfredo mengaku sudah menyiapkan pemain pengganti.

"Tanpa Boaz dan Pahabol ada perbedaan sedikit tapi tidak masalah karena kami sudah siapkan pemain lain untuk gantikan posisi mereka," kata Alfredo, Jumat (18/11/2016).

Kapten tim Mutiara Hitam, Boaz Solossa kini sedang bersama Timnas Indonesia besutan Alfred Riedl untuk mengarungi turnamen AFF Cup 2016 di Filipina. Belakangan pemain mungil nan lincah, Yohanes Ferinando Pahabol juga dipanggil ke Tim Garuda.

Namun, pihak manajemen Persipura masih enggan untuk melepas mantan pemain Persidafon Dafonsoro tersebut. Manajemen Persipura beralasan, tenaga Pahabol masih sangat dibutuhkan dalam enam laga sisa Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 guna memuluskan target juara yang telah diusung sejak awal. Pahabol dikabarkan saat ini masih berada di Jakarta.

Akhir pekan ini, tim kebanggaan warga Kota Jayapura dan Papua itu akan melakoni laga tandang ke markas Persiba Balikpapan. Mereka menargetkan kemenangan guna mengamankan tiga poin di markas tim berjuluk Beruang Madu.

"Saya selalu berpikir untuk menang termasuk di pertandingan besok, karena dengan menang kita bisa jaga peluang untuk juara," ungkap Coach Alfredo.

Mantan juru taktik Persegres Gresik United itu mengakui bahwa Persiba merupakan tim yang bagus, terlebih laga besok akan terjadi di kandang Persiba. Sehingga kesiapan pemain menjadi titik utama dalam meraih poin penuh.

"Persiba salah satu tim bagus di daratan Kalimantan, apalagi bermain di kandang sendiri. Tentunya kami mewaspadai mereka secara keseluruhan sebagai tim," puji pria asal Argentina ini.

Sementara itu, palang pintu di barisan pertahanan Persipura, Ricardo Salampessy mengaku siap tempur menghadapi Persiba Balikpapan.

"Sebagai pemain, kami sudah siap. Memang ada beberapa rekan yang berhalangan tampil, tapi kami secara tim sudah siap untuk bertanding. Pelatih sudah siapkan pemain pengganti dan strategi untuk besok," kata mantan punggawa Timnas itu.

"Persiba yang saya tahu bermain cukup spartan dan beberapa pertandingan terakhir mereka bermain keras. Tetapi itu bukan masalah, kami sudah siap untuk meraih poin," timpal mantan pemain Persebaya Surabaya yang kini berganti nama menjadi Bhayangkara Surabaya United.(okz)
 

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER