Kanal

Rizal Ramli Dipastikan Gusur Ahok

JAKARTA - riautribune :Di injury time, nama Rizal Ramli digadang-gadang sebagai bakal calon gubernur DKI Jakarta. Meski sebagai pendatang baru di konstelasi politik ibukota, dukungan kepada mantan Menko Kemaritiman itu terbilang deras.

Dukungan datang dari berbagai elemen, seperti buruh, nelayan dan aktivis. Rizal dinilai sebagai antitesis calon petahana Basuki Tjahja Purnama (Ahok) yang doyang menggusur dan pro pengusaha hitam.

Pengamat kebijakan publik dari Budgeting Metropolitan Watch (BMW), Amir Hamzah yakin kalau Rizal head to head dengan Ahok, maka Pilkada DKI tahun depan akan dimenangkan Rizal.

"Saya yakin Rizal Ramli signifikan lawan Ahok," kata Amir kepada redaksi, Rabu (10/8).

Soal kekuatan politik, lanjut Amir, meskipun Rizal bukan orang partai, dia memiliki hubungan yang baik dengan semua parpol.

Ditambah, Rizal juga sudah punya tempat di hati masyarakat bawah. Selain para buruh, nelayan dan aktivis, Ruzal juga dengan dengan kalangan warga nahdliyin khususnya gusdurian.

Amir menambahkan, Rizal berpeluang dicalonkan Koalisi Kekeluargaan (PDIP, Gerindra, PKS, PPP, Demokrat, PKB dan PAN) yang sudah memunculkan tujuh kriteria bakal calon untuk lawan Ahok. Tujuh kriteria itu adalah arif, bijaksana, beradab, santun, beretika, bersih dan cerdas.

"Tujuh kriteria itu ada pada Rizal," tukas Amir, sambil berpesan Rizal juga harus melakukan kerja-kerja politik seperti menjalin komunikasi dengan Koalisi Kekeluargaan.(rmol/rt)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER